Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dana Pengembangan Bandara DC Saudale Rote Rp 49,16 Miliar di 2018

"Fasilitas di Bandara D.C Saudale Rote ini relatif baik dan sudah digunakan untuk melayani penumpang secara baik," ujar Menhub melalui rilis ke Kompas.com. 

Lebih lanjut Menhub mengatakan sebagai daerah paling selatan dari wilayah Indonesia, fasilitas transportasi di Rote harus berjalan baik.

"Rote pulau paling selatan di Indonesia dan sebagai suatu legitimasi wilayah Indonesia. Saya sengaja datang ke sini untuk memastikan sarana transportasi, khususnya laut dan udara berjalan baik," tutur Menhub.

Sebagai informasi, Bandara D.C. Saudale Rote dulunya bernama Bandara Lekunik berlokasi di Kabupaten Rote Ndao. Bandara ini merupakan bandara kelas III dengan Panjang landas pacu 1.650 m x 30 m dan Taxiway 75 m x 18 m, Apron 120 m x 85 m serta luas Gedung terminal 1.170 m2.

Jumlah penumpang pada bandara ini 41.694 orang pada 2016 dengan pergerakan pesawat sebanyak 756 pesawat/tahun. Ada 377 kg per tahun total kargo pada bandara ini.

Bandara D.C. Saudale Rote saat ini masih dilayani satu maskapai yakni Wings Air yang menggunakan pesawat ATR 72, tujuan Kupang-Rote PP dengan pergerakan 7 kali seminggu.

Ke depan, Bandara ini akan dikembangkan lagi. Total lahan yang dibutuhkan untuk pengembangan bandara adalah 64,60 hektar.

Lahan eksisting saat ini berjumlah 51,40 hektar sehingga masih dibutuhkan 13,20 hektar yang belum dibebaskan oleh Pemerintah Daerah. Rencananya lahan ini akan digunakan sebagai tempat parkir terminal dan jalan akses.

Guna mendukung pengembangan bandara ini, untuk tahun 2018 telah dianggarkan biaya sebesar Rp 49,16 miliar.

Anggaran ini digunakan untuk kegiatan Pelapisan Runway Termasuk Turning Area dalam rangka peningkatan PCN dengan Aspal Concrete Tebal 7,5 centimeter.

Untuk Pemenuhan Standar Runway Strip Area Perpanjangan Landas Pacu, Pekerjaan Interior Gedung Terminal Pembuatan Drainase Terbuka Pasangan Batu Kali dan Tembok Penahan Tanah Areal Gedung Kantor Administrasi Baru.

Serta untuk Pembangunan gedung operasional Type 54 (1 Unit), Type 45 (2 unit) dan Type 36 (5 Unit), Peningkatan Jalan Lingkungan dan lain sebagainya.

Sedangkan pada tiga tahun sebelumnya pagu anggaran bandara ini telah menghabiskan lebih kurang Rp 105 miliar. Adapun rinciannya Rp ?47,46 miliar di 2015), Rp ?30,25 di 2016 dan Rp ?27,83 di 2017. 

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/09/10/140917526/dana-pengembangan-bandara-dc-saudale-rote-rp-4916-miliar-di-2018

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke