Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perhutani Ingatkan tentang Besarnya Potensi Kayu Jati Indonesia

KOMPAS.com - Perusahaan Umum (Perum) Perhutani mengingatkan potensi kayu jati sebagai upaya menjaga kelestarian hutan Indonesia. Dalam catatannya pada Senin (25/9/2017), Direktur Keuangan Perum Perhutani Sugiarti mengatakan akan pentingnya kayu bersertifikat. "Perhutani mengacu pada standar Forest Stewardship Council (FSC)," katanya.

Catatan dari FSC sebagaimana disampaikan dalam kesempatan itu oleh Indra Setia Dewi dari FSC Indonesia menunjukkan hasil studi komprehensif FSC pada 2015 menunjukkan bahwa sekitar 300 juta meter kubik kayu bersertifikasi FSC-Forest Management (FM)/ (Chain of Custody) CoC dipanen setiap tahun. Sampai dengan September 2017, terdapat 197.817.395 hektar hutan bersertifikat FSC-FM/CoC di dunia termasuk Indonesia.

Lantas, sepanjang 2016, total produksi Perum Perhutani yang bersertifikat FSC-FM/CoC mencapai 120.000 meter kubik. Dari jumlah itu, 100.000 meter kubik adalah kayu jati dan 20.000 meter kubik adalah kayu rimba.

Sampai dengan Agustus 2017, Perum Perhutani menghasilkan kayu bersertifikasi  sebanyak 101.000 meter kubik yang terdiri dari 91.000 meter kubik kayu jati dan 10.000 kayu rimba seperti mahoni, sonokeling, johar, akasia, trembesi, sengon, dan gmelina.

Indra Setia Budi menjawab pertanyaan Kompas.com mengakui bahwa belum banyak masyarakat Indonesia paham mengenai FSC dan seluk-beluknya. "Awareness-nya kira-kira baru 10 persen dari penduduk Jabodetabek," kata Indra Setia Budi.

Per 2014, sebagaimana dikutip dari detik.com, jumlah penduduk Jabodetabek menyentuh angka 30 juta jiwa. Jabodetabek berada di peringkat dua dalam jumlah penduduk kota megapolitan. Di peringkat pertama ada dua kota dengan jumlah penduduk masing-masing sekitar 37 juta jiwa yakni Tokyo dan Yokohama.  

Pada Rabu (27/9/2017), masih dalam rangkaian acara, diadakan peresmian program dropbox untuk kemasan karton minuman bekas atau disebut used beverage cartons (UBC) di Kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Jakarta. Program UBC sejatinya sudah diinisasi oleh perusahaan penanaman modal asing (PMA) untuk kemasan, Tetra Pak. Tahun ini, UBC oleh KLHK dijadikan pilot percontohan.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/09/26/142744826/perhutani-ingatkan-tentang-besarnya-potensi-kayu-jati-indonesia

Terkini Lainnya

IHSG Lanjutkan Kenaikan Tembus Level 7300, Rupiah Tersendat

IHSG Lanjutkan Kenaikan Tembus Level 7300, Rupiah Tersendat

Whats New
Pengusaha Korea Jajaki Kerja Sama Kota Cerdas di Indonesia

Pengusaha Korea Jajaki Kerja Sama Kota Cerdas di Indonesia

Whats New
Menko Airlangga Siapkan Pengadaan Susu untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo

Menko Airlangga Siapkan Pengadaan Susu untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo

Whats New
Enzy Storia Keluhkan Bea Masuk Tas, Stafsus Sri Mulyani: Kami Mohon Maaf

Enzy Storia Keluhkan Bea Masuk Tas, Stafsus Sri Mulyani: Kami Mohon Maaf

Whats New
Waskita Karya Optimistis Tingkatkan Pertumbuhan Jangka Panjang

Waskita Karya Optimistis Tingkatkan Pertumbuhan Jangka Panjang

Whats New
Apresiasi Karyawan Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan di Lingkungan Kerja

Apresiasi Karyawan Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan di Lingkungan Kerja

Whats New
Potensi Devisa Haji dan Umrah Capai Rp 200 Triliun, Menag Konsultasi dengan Sri Mulyani

Potensi Devisa Haji dan Umrah Capai Rp 200 Triliun, Menag Konsultasi dengan Sri Mulyani

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 68 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 68 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Whats New
MARK Tambah Jajaran Direksi dan Umumkan Pembagian Dividen

MARK Tambah Jajaran Direksi dan Umumkan Pembagian Dividen

Whats New
Miliki Risiko Kecelakaan Tinggi, Bagaimana Penerapan K3 di Lingkungan Smelter Nikel?

Miliki Risiko Kecelakaan Tinggi, Bagaimana Penerapan K3 di Lingkungan Smelter Nikel?

Whats New
Pemerintah Akan Revisi Aturan Penyaluran Bantuan Pangan

Pemerintah Akan Revisi Aturan Penyaluran Bantuan Pangan

Whats New
Kolaborasi Pentahelix Penting dalam Upaya Pengelolaan Sampah di Indonesia

Kolaborasi Pentahelix Penting dalam Upaya Pengelolaan Sampah di Indonesia

Whats New
Menteri Teten Ungkap Alasan Kewajiban Sertifikat Halal UMKM Ditunda

Menteri Teten Ungkap Alasan Kewajiban Sertifikat Halal UMKM Ditunda

Whats New
Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Whats New
9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke