Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bandara Kulon Progo Diusulkan Jadi Etalase Seni Pertama di Indonesia

Bahkan seniman hingga budayawan akan digandeng untuk menjadikan Bandara Kulon Progo sebagai bandara etalase seni dan budaya pertama di Indonesia.

"Nanti bangunannya akan membanggakan masyarakat Yogyakarta," ujar Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi saat meninjau proyek tesebut di Kulon Progo, Yogyakarta, Minggu (8/10/2017).

Menurut Menhub, kehadiran kearifan lokal di dalam bandara sangat penting sebagai daya tarik turisme. Apalagi tutur dia, Yogyakarta adalah kota yang dikenal dengan budayanya yang melekat kuat di masyarakat.

Oleh karena itu, Budi sudah memerintahkan AP I untuk banyak melakukan diskusi dan pembahasan agar kearifan lokal Yogyakarta bisa tercermin jelas di Bandara Kulon Progo.

Nantinya tutur Budi, kearifan lokal itu tidak hanya tercermin dari lukisan, patung, atau karya seni lainnya. Namun juga akan terlihat jelas dari arsitektur bangunannya.

Selain itu, rencananya di sekitar bandara baru tersebut akan dibangun kampung-kampung budaya yang akan menjadi daya tarik tersendiri untuk turis.

Ia memastikan, Bandara Kulon Progo akan berbeda dengan Terminal 3 Soekarno-Hatta. Sebab sentuhan seni dan budaya akan ikut ditonjolkan sejak dari arsitekturnya.

"Bandara ini akan menjadikan Yogyakarta menjadi destinasi kedua setelah Bali dengan tujuan wisata kotanya dan Candi Borobudur," kata Menhub.

Saat ini, pembebasan lahan telah rampung 100 persen sehingga proses pembangunan bisa dimulai setelah desainnya rampung. Direncanakan, bangunan tahap awal seluas 120.000 meter persegi akan rampung pada 2019 mendatang.

PT PP (Persero) Tbk yang memenangkan seleksi proyek pembangunan Bandara Kulon Progo Yogyakarta, memperkirakan nilai proyek tersebut mencapai Rp 6,5 triliun.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/10/08/221436526/bandara-kulon-progo-diusulkan-jadi-etalase-seni-pertama-di-indonesia

Terkini Lainnya

Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Work Smart
Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

Whats New
Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Whats New
Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Whats New
[POPULER MONEY] Sri Mulyani 'Ramal' Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

[POPULER MONEY] Sri Mulyani "Ramal" Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

Whats New
Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Spend Smart
Perlunya Mitigasi Saat Rupiah 'Undervalued'

Perlunya Mitigasi Saat Rupiah "Undervalued"

Whats New
Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Whats New
Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Whats New
Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Whats New
Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Work Smart
Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Spend Smart
Suku Bunga Acuan Naik, Apa Dampaknya ke Industri Multifinance?

Suku Bunga Acuan Naik, Apa Dampaknya ke Industri Multifinance?

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke