Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dua Resor Golf Milik Donald Trump Derita Kerugian

Dalam laporan keuangannya, Menie Estate di Aberdeenshire merugi 1,4 juta poundsterling, sementara Turnberry di Ayrshire merugi 17,6 juta poundsterling.

Mengutip BBC, Senin (9/10/2017), Trump mengalihkan kendali atas resor-resor golf miliknya kepada kedua putranya, Donald Trump Jr dan Eric Trump sebelim menjabat Presiden AS. Namun demikian, ia tetap menerima keuntungan finansial.

Kerugian yang diderita Turnberry disebabkan resor tersebut ditutup selama enam bulan untuk renovasi. Selain itu, kerugian sebesar 8 juta poundsterling juga disebabkan fluktuasi nilai tukar poundsterling pada tahun 2016.

Pendapatan kedua resor golf milik Trump juga anjlok 21 persen menjadi 9 juta poundsterling pada tahun 2016 lalu. Pada periode yang sama tahun sebelumnya, pendapatan tercatat sebesar 11,4 juta poundsterling.

Amanda Miller, juru bicara Trump Organization, menolak berkomentar terkait kinerja keuangan tersebut. Dalam laporan kinerja keuangan, tercatat kerugian naik dua kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya.

Dalam laporan keuangan tersebut, Eric Trump menyertakan surat yang menunjukkan keyakinan bahwa kedua resor golf tersebut akan memikat banyak pegolf.

Menurut Eric, Turnberry telah menerima ulasan-ulasan luar biasa dari para tamu dan pembukaan kembali resor tersebut menjadi penanda era baru bagi perusahaan.

Namun demikian, pengembangan resor golf tersebut telah menerima tentangan sejak hadir di Skotlandia 12 tahun silam.

Beberapa warga yang tinggal di dekat rencana proyek resor kedua di Laut Utara menyatakan telah menjadi korban "taktik perundungan" agar pengembangan berlanjut.

Meski begitu, sejumlah warga juga menyatakan menyambut baik kehadiran resor golf tersebut. Menurut mereka, resor itu mendorong pariwisata dan meningkatkan perekonomian lokal.

Trump sendiri memiliki ikatan yang kuat dengan Skotlandia. Sang ibu, Mary MacLeod, lahir di Isle of Lewis, Skotlandia pada tahun 1912 silam.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/10/09/053745426/dua-resor-golf-milik-donald-trump-derita-kerugian

Terkini Lainnya

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Whats New
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Whats New
Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Whats New
Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada  Kuartal I 2024

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada Kuartal I 2024

Whats New
Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Work Smart
Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Whats New
Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Whats New
BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke