Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Masyarakat Diminta Tak Isi Ulang Uang Elektronik di Gerbang Tol

Oleh karena itu, masyarakat diminta segera menyesuaikan dan mempersiapkan diri atas kebijakan baru itu.

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Herry Trisaputra Zuna menyatakan, untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, akan disediakan fasilitas pengisian ulang saldo (top up) uang elektronik di area tol. Fasilitas itu disediakan di area rehat (rest area) dan beberapa gerbang tol.

Meskipun demikian, masyarakat diminta untuk tidak melakukan pengisian ulang saldo di gerbang tol. Pasalnya, hal ini dikhawatirkan bakal menimbulkan antrian kendaraan.

"Diimbau untuk top up di lokasi-lokasi outlet seperti Indomaret, Alfamart, merchant, dan bank masing-masing seperti ATM atau e-banking," kata Herry dalam konferensi pers di Bank Indonesia (BI), Senin (23/10/2017).

Herry menjelaskan, idealnya top up dilakukan di luar gerbang tol, antara lain di merchant atau di fasilitas milik bank, seperti ATM dan e-banking. Pengisian ulang saldo di gerbang tol, imbuh dia, akan menyebabkan antrian.

Namun demikian, Herry menyatakan bakal tetap disediakan fasilitas top up di rest area dan beberapa gardu tol. Selain itu, fasilitas top up juga diharapkan tersedia juga di pompa bensin.

"(Elektronifikasi) tujuannya mengurangi antrian. Ke depan diimbau (pengguna tol) persiapan dulu, sebelum bepergian sudah isi dan cek (saldo)," ujar Herry.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk Desi Arryani menuturkan, selama masa transisi ini masih ada beberapa kendala dalam pembayaran di gerbang tol secara nontunai.

Ia menyebut, masih banyak yang bertanya-tanya, mengobrol, atau malah belum menyiapkan kartu uang elektronik di gerbang tol.

Praktik-praktik tersebut malah membuat antrian di gerbang tol bertambah panjang. Padahal, elektronfikasi pembayaran dimaksudkan untuk menurunkan antrian dan meningkatkan kecepatan transaksi hingga dua pertiganya.

"Kami minta ke masyarakat untuk ubah kebiasaan, siap dengan uang elektronik dan pulsanya (saldo). Tambahan sekian detik percakapan di gardu akan dengan cepat membuat antrian di belakang dan menyulitkan pengguna jalan yang lain," jelas Desi.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/10/23/123100826/masyarakat-diminta-tak-isi-ulang-uang-elektronik-di-gerbang-tol

Terkini Lainnya

3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BCA, Penting saat Lupa Bawa di ATM

3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BCA, Penting saat Lupa Bawa di ATM

Earn Smart
[POPULER MONEY] Serikat Pekerja Tuntut Naik Upah, Menaker Balik Tuntut Kenaikan Kompetensi | Luhut Janji Microsoft Tak Akan Menyesal Investasi Rp 27,6 Triliun di Indonesia

[POPULER MONEY] Serikat Pekerja Tuntut Naik Upah, Menaker Balik Tuntut Kenaikan Kompetensi | Luhut Janji Microsoft Tak Akan Menyesal Investasi Rp 27,6 Triliun di Indonesia

Whats New
Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Whats New
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Whats New
Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Whats New
Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada  Kuartal I 2024

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada Kuartal I 2024

Whats New
Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Work Smart
Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Whats New
Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke