Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pertamina: Kalau Elpiji 3 Kg di Luar Habis, di SPBU Pasti Ada

Adapun dari total 274 SPBU yang ada di kawasan DKI Jakarta, hanya 159 saja yang menjual tabung gas "melon" langsung ke masyarakat. Dua di antaranya adalah SPBU COCO Pertamina di Rasuna Said, Kuningan dan Cikini.

"Satu truk kami bisa bawa 500 tabung (3 kilogram), Setiap SPBU kami pasok 200 tabung," terangnya saat ditemui di SPBU COCO Pertamina Rasuna Said, Jakarta, Sabtu (9/12/2017).

"Jadi kalo di luar habis, di SPBU pasti ada. Tidak usah khawatir karena SPBU ada di mana-mana, model ini kami terapkan juga di luar Jakarta," ucap dia.

Harga tabung gas "melon" di SPBU dipatok pada Rp 16.000 per tabung. Pembeliannya pun dibatasi hanya dua tabung per orang, untuk menghindari pengecer membeli banyak tabung.

Sebelumnya, sempat terjadi kelangkaan elpiji 3 kg di sejumlah daerah, seperti Bogor, Depok, Jakarta, dan Malang. Akibat kelangkaan itu, harga elpiji 3 kg melambung.

Vice President Corporate Communication Pertamina Adiatma Sardjito memberikan penjelasan tentang situasi yang terjadi sepekan ini disebabkan permintaan elpiji 3 kg meningkat di akhir tahun.

Menurut dia, tidak ada persoalan stok elpiji 3 kg. Sebab, saat ini ketahanan stok nasional elpiji berada pada kondisi aman, yaitu 18,9 hari, di atas stok minimal 11 hari.

https://ekonomi.kompas.com/read/2017/12/09/143100426/pertamina--kalau-elpiji-3-kg-di-luar-habis-di-spbu-pasti-ada

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke