Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Luhut Tawarkan Maskapai India Layani Penerbangan Langsung ke Indonesia

Luhut mengatakan, pemerintah mempersilakan maskapai-maskapai India untuk melayani penerbangan langsung dari dan ke Indonesia. Sejumlah destinasi pun ditawarkan untuk dilayani oleh maskapain India, antara lain Silangit, Sumatera Utara dan Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Bandara macam-macam, dari mulai Silangit kita oper ke mereka, Labuan Bajo," ucap Luhut di sela-sela acara India-Indonesia Forum di Jakarta, Senin (19/3/2018).

Pemerintah Indonesia sebut dia, membuka kesempatan bagi banyak maskapai penerbangan untuk melayani penerbangan dari dan ke India maupun sebaliknya. Maskapai tersebut antara lain AirAsia, Batik Air, Jet Airways, maupun maskapai lainnya asal India.

Tidak hanya itu, pemerintah pun menawarkan rute-rute lainnya di luar Silangit dan Labuan Bajo. Luhut menyebut, destinasi tersebut antara lain Batam, Bangka Belitung, dan Yogyakarta.

Secara umum, Luhut mengungkapkan, banyak perusahaan India yang ingin menanamkan modalnya di Indonesia untuk proyek-proyek infrastruktur. Akan tetapi, ada beberapa pertanyaan yang mereka ajukan mengenai regulasi.

Meskipun demikian, Luhut menyatakan dirinya sudah menjelaskan bahwa tidak ada masalah terkait regulasi. Adapun nilai investasi eksisting India di Indonesia diakuinya sudah cukup besar, namun ia tidak merinci jumlahnya.

"Tadi saya sudah jelaskan dan tidak ada masalah. Kita belum tahu, kalau bicara mengenai berapa jumlahnya. Nanti lihat proyeknya," ucap Luhut.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/03/19/133100826/luhut-tawarkan-maskapai-india-layani-penerbangan-langsung-ke-indonesia

Terkini Lainnya

Capex Adalah: Pengertian, Jenis, Contoh, dan Cara Menghitungnya

Capex Adalah: Pengertian, Jenis, Contoh, dan Cara Menghitungnya

Earn Smart
Prospek Reksadana Campuran Dinilai Masih Menarik, Ini Alasannya

Prospek Reksadana Campuran Dinilai Masih Menarik, Ini Alasannya

Whats New
Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun dari Lelang 7 Seri Surat Utang Negara

Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun dari Lelang 7 Seri Surat Utang Negara

Whats New
OJK Tindak 45 Iklan Keuangan yang Langgar Aturan pada Kuartal I-2024

OJK Tindak 45 Iklan Keuangan yang Langgar Aturan pada Kuartal I-2024

Whats New
Asosiasi Vape Gencarkan Edukasi untuk Kurangi Kebiasaan Merokok

Asosiasi Vape Gencarkan Edukasi untuk Kurangi Kebiasaan Merokok

Whats New
Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Work Smart
PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

Whats New
MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

Whats New
Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Whats New
Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Whats New
Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Work Smart
Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Whats New
Kominfo Kembali Buka Pendaftaran Startup Studio Indonesia, Ini Syaratnya

Kominfo Kembali Buka Pendaftaran Startup Studio Indonesia, Ini Syaratnya

Whats New
41 PSN Senilai Rp 544 Triliun Dikebut Rampung 2024, Ini Kendala Pembangunannya

41 PSN Senilai Rp 544 Triliun Dikebut Rampung 2024, Ini Kendala Pembangunannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke