Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sempat Tersendat, Pembangunan KA Bandara Solo Dilanjutkan

Sebelumnya, pembangunan infrastruktur tersebut terkendala oleh pembebasan lahan, utamanya yang dimiliki oleh TNI AU.

Terkait dengan masalah tersebut, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pihaknya telah berkomunikasi dengan TNI AU untuk menyelesaikan pergantian lahan yang digunakan untuk jalur kereta bandara.

Sembari menunggu lahan pengganti, pembangunan jalur kereta akan dilanjutkan. Diharapkan pembangunan jalur baru untuk kereta bandara akan selesai pada akhir tahun ini dan mulai beroperasi tahun depan.

"Pada intinya, masalah ini sudah clear. Kami akan berkomunikasi dengan Panglima TNI, dan pembangunan (kereta bandara) tetap jalan. Sembari jalan, nanti akan dicarikan lahan penggantinya," kata Budi Karya, Minggu (1/4/2018).

Adapun lahan milik TNI AU yang digunakan untuk kereta bandara tersebut seluas 2,5 hektare. Tanah tersebut, menurut Menhub, saat ini tidak digunakan untuk aktivitas kemiliteran.

Selain lahan TNI AU, jalur kereta bandara ini terhambat oleh kepemilikan lahan warga. Diketahui ada 19 bidang tanah yang belum dilepas oleh pemilik tanah.

Jalur baru yang akan dibangun memiliki panjang 13,5 kilometer yang terbentang dari Stasiun Solo Balapan ke Bandara Adi Soemarmo, Boyolali.

Sejauh ini, perkembangan pembangunan jalur kereta bandara Adi Soemarmo baru 5 persen. Sementara untuk pembangunan stasiun baru mencapai 30 persen.

Mengacu pada dokumen milik KAI diketahui operasional kereta bandara Adi Soemarmo rencananya sampai Stasiun Tugu Yogyakarta. Total waktu perjalanan dari Yogyakarta ke Bandara Adi Soemarmo 1 jam 20 menit.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/04/01/171652326/sempat-tersendat-pembangunan-ka-bandara-solo-dilanjutkan

Terkini Lainnya

Peleburan 7 BUMN Karya Ditargetkan Rampung September 2024

Peleburan 7 BUMN Karya Ditargetkan Rampung September 2024

Whats New
Relaksasi Harga Gula Akan Berakhir, Pengusaha Ritel Berharap Stok Terjamin

Relaksasi Harga Gula Akan Berakhir, Pengusaha Ritel Berharap Stok Terjamin

Whats New
Komitmen Dorong Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Peran Mandiri Agen

Komitmen Dorong Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Peran Mandiri Agen

Whats New
Resmikan The Gade Tower, Wamen BUMN: Jadi Simbol Modernisasi Pegadaian

Resmikan The Gade Tower, Wamen BUMN: Jadi Simbol Modernisasi Pegadaian

Whats New
Kemenperin Kasih Bocoran soal Aturan Impor Ban

Kemenperin Kasih Bocoran soal Aturan Impor Ban

Whats New
Pengusaha Ritel: Pembatasan Pembelian Gula Bukan karena Stok Kosong

Pengusaha Ritel: Pembatasan Pembelian Gula Bukan karena Stok Kosong

Whats New
Luhut Minta Penyelesaian Lahan di IKN Tak Rugikan Masyarakat

Luhut Minta Penyelesaian Lahan di IKN Tak Rugikan Masyarakat

Whats New
Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Whats New
Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Whats New
Wamendes PDTT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Wamendes PDTT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Whats New
IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

Whats New
Tingginya Inflasi Medis Tidak Hanya Terjadi di Indonesia

Tingginya Inflasi Medis Tidak Hanya Terjadi di Indonesia

Whats New
Tutup Pabrik, Bata Akui Kesulitan Hadapi Perubahan Perilaku Belanja Konsumen

Tutup Pabrik, Bata Akui Kesulitan Hadapi Perubahan Perilaku Belanja Konsumen

Whats New
Kecelakaan KA Pandalungan dan Mobil Sebabkan Perjalanan KA Terlambat, Penumpang Dapat Kompensasi

Kecelakaan KA Pandalungan dan Mobil Sebabkan Perjalanan KA Terlambat, Penumpang Dapat Kompensasi

Whats New
Hari Apresiasi Seller Tokopedia, GNET Raih Posisi Pertama di Kategori Pertukangan

Hari Apresiasi Seller Tokopedia, GNET Raih Posisi Pertama di Kategori Pertukangan

Rilis
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke