Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

AP II: Perpanjangan Landasan Pacu Bandara Kertajati Rampung Oktober 2018

"Jadi ada beberapa pekerjaan yang harus diselesaikan pada tahap kedua ini, yaitu memperpanjang landasan pacu 500 meter dengan luas 60 meter dan memperluas apron (pelataran pesawat) sebesar 90 hektar (ha)" ujar Muhammad Awaluddin Direktur Utama PT Angkasa Pura II kepada Kompas.com, Selasa (17/4/2018).

Untuk saat ini, luas apron yang sudah berhasil diselesaikan adalah 86 ha dengan kapasitas 10 parking stand. Perluasan hingga 90 ha diharapkan dapat menambah kapasitas parking stand hingga 22 pesawat.

"Parking stand ini untuk pesawat jenis boeing 737-900 kelas middle. Tapi boleh juga disebut narrow body," ujar Awaluddin lebih lanjut.

Untuk pendanaan total sisi udara penambahan landasan pacu dan luasan apron berjumlah Rp 500 miliar yang berasal dari Angkasa Pura II.

Pihak Angkasa Pura II juga mengatakan, Bandara Kertajati sudah siap untuk menampung jenis pesawat Boeing 777 ketika musim haji Juli 2018 nanti.

"Kita ada teknis untuk bisa mengoptimalkan triple 777," ujar Awaluddin lebih lanjut.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/04/17/140706426/ap-ii-perpanjangan-landasan-pacu-bandara-kertajati-rampung-oktober-2018

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke