Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bos BEI: Soal Cuti Bersama, Kalau Bisa Protes Saya Maunya Protes

Menurut dia, pelaku pasar internasional dirugikan dengan tak bergeraknya uang yang diinvestasikan di BEI selama dua minggu. Selain itu, jika dibandingkan banyak negara lain seperti Singapura dan juga Australia, libur yang ada di Indonesia terlalu banyak.

"Kalau bisa protes saya sih maunya protes tapi kan kami ikut pemerintah," kata Tito Sulistio, Direktur Utama BEI, Kamis (19/4).

Dia mengatakan, kerugian tak cuma diderita oleh investor, tapi juga pihak bursa. Hal ini lantaran bursa tak mendapatkan pendapatan selama libur cuti bersama tersebut.

Dia mengusulkan, jika boleh kliring bisa tetap berjalan sehingga bursa tetap bisa buka. Karena standarnya, masa aktif bursa selama satu tahun adalah selama 240 hari hingga 246 hari. (Elisabet Lisa Listiani Putri)

Berita ini sudah tayang di Kontan.co.id dengan judul BEI keluhkan cuti bersama yang terlalu lama


https://ekonomi.kompas.com/read/2018/04/19/145100526/bos-bei--soal-cuti-bersama-kalau-bisa-protes-saya-maunya-protes

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke