Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bagaimana Nasib Saham Perbankan Jika BI Naikkan Bunga Acuan?

Seperti diketahui, pasar keuangan masih bergerak di jalur merah, bahkan pada Kamis (26/4/2018) IHSG tembus ke bawah level psikologis 6.000.

Dari banyak saham yang mencatatkan penurunan, sektor keuangan turut berkontribusi. Rabu (25/4/2018) indeks sektor keuangan dalam sehari turun 4,07 persen sekaligus yang tertinggi, dilanjutkan dengan pelemahan Kamis di 3,09 persen.

Sejumlah analis mencermati nasib emiten perbankan jika BI menaikkan bunga acuannya.

Analis Binaartha Parama Sekuritas Muhammad Nafan Aji mengatakan, investor harus lebih selektif menyeleksi emiten bank mana saja yang menjadi pilihan.

"Kalau BI-7DRR benar dinaikkan, kemungkinan pertumbuhan kredit akan terganggu. Sebenarnya, lebih banyak berpengaruh pada rasio kredit macet (NPL)," jelas Nafan kepada KONTAN di Jakarta, Kamis (26/4/2017).

Menurutnya, kenaikan bunga BI bukan faktor dominan yang bakal menganggu kinerja emiten perbankan. Namun, setidaknya perbankan bisa melakukan kebijakan-kebijakan yang dapat memitigasi risiko peningkatan NPL.

Dengan potensi BI-7DRR dinaikkan, Nafan menilai saham-saham emiten LQ45 di sektor keuangan adalah BBCA dan BBRI. Secara teknikal, keduanya masih menunjukkan tren bullish. Sedangkan, saham BMRI dan BBNI sejauh ini masih dalam fase koreksi.

"BNGA juga secara teknikal menarik. Secara fundametal, kinejanya juga positif," ungkapnya.

Dampak Tidak Langsung

Analis BCA Sekuritas Achad Yaki meyakinkan, potensi kenaikan bunga BI tidak akan mengganggu kinerja sektor perbankan. Kalaupun ada, dampaknya tidak akan bersifat langsung.

"Ini enggak direct impact, dan enggak serta merta setelah BI-7DRR naik LPS Rate juga naik. Maksudnya, bunga simpanan dan pinjaman perbankan tidak akan langsung dinaikkan. Ada lagging period," kata Achmad kepada KONTAN.

Bahkan, Analis BCA Sekuritas itu menilai, potensi BI-7DRR dinaikkan justru bisa menjadi katalis positif untuk pasar. Terutama emiten perbankan, sehingga dampak positifnya pun merata.

"Semua lah (diuntungkan), tapi utamanya bank besar," ujarnya. (Intan Nirmala Sari)

Berita ini sudah tayang di Kontan.co.id dengan judul BI berpotensi naikkan bunga, apa dampak bagi saham perbankan?  pada Jumat (27/4/2018)

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/04/27/091500626/bagaimana-nasib-saham-perbankan-jika-bi-naikkan-bunga-acuan-

Terkini Lainnya

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Investasi Aman, Apa Perbedaan SBSN dan SUN?

Work Smart
Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Minggu 28 April 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

SILO Layani Lebih dari 1 Juta Pasien pada Kuartal I 2024

Whats New
Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Bulog Diminta Lebih Optimal dalam Menyerap Gabah Petani

Whats New
Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Whats New
[POPULER MONEY] Sri Mulyani 'Ramal' Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

[POPULER MONEY] Sri Mulyani "Ramal" Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

Whats New
Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Spend Smart
Perlunya Mitigasi Saat Rupiah 'Undervalued'

Perlunya Mitigasi Saat Rupiah "Undervalued"

Whats New
Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Whats New
Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Whats New
Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Whats New
Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Work Smart
Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke