Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang Lebaran, Aprindo Pastikan Stok Barang Kebutuhan Pokok Aman

Barang kebutuhan pokok yang dijual di ritel juga diyakini tetap berada dalam koridor ketentuan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh pemerintah.

"Syukur alhamdulillah, untuk stok barang sekarang semua sudah terpenuhi, di seluruh gudang anggota Aprindo dalam dua bulan terakhir ini. Jadi, kami sudah memiliki stok di distribution center masing-masing untuk jangka waktu enam pekan ke depan dari minggu ini," kata Ketua Umum Aprindo Roy Nicholas Mandey saat ditemui di Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat, Senin (4/6/2018).

Menurut Roy, masyarakat tidak perlu khawatir terhadap ketersediaan barang-barang kebutuhan pokok dan harganya yang dijual melalui toko-toko ritel di Indonesia. Hal tersebut termasuk untuk lima produk utama, yakni beras, gula, minyak goreng kemasan, daging, serta bawang.

Mengenai harga ayam yang sebelumnya sempat melonjak, Roy mengungkapkan Kementerian Perdagangan sudah mengontrol harga di pasar selama beberapa waktu belakangan ini. Melalui upaya tersebut, diharapkan harga ayam sudah bisa turun dan kembali normal di pasaran, yaitu dari rentang Rp 28.000 sampai Rp 30.000 per kilogram.

"HET beras juga sudah dari minggu lalu diturunkan, khususnya yang medium, karena jenis itu yang paling dibutuhkan masyarakat," tutur Roy.

Dia memprediksi, dengan adanya pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) yang turut menyasar pensiunan tahun ini, pertumbuhan industri ritel bisa naik 15 sampai 20 persen dibanding tahun lalu.

Dalam satu tahun, momen bulan puasa dan Lebaran memang merupakan pendorong paling signifikan dalam mendorong pertumbuhan industri ritel di Indonesia.

"Lebaran tahun ini harusnya lebih baik dari tahun lalu, karena THR diberikan oleh pemerintah hampir Rp 35 triliun dan menyasar para pensiunan. Tahun ini diharapkan konsumsi akan lebih baik dari tahun lalu," ujar Roy.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/06/04/120300226/jelang-lebaran-aprindo-pastikan-stok-barang-kebutuhan-pokok-aman-

Terkini Lainnya

Kasus Korupsi Syahrul Yasin Limpo dan Nasib Petani Gurem

Kasus Korupsi Syahrul Yasin Limpo dan Nasib Petani Gurem

Whats New
Rincian Harga Emas Antam Senin 13 Mei 2024

Rincian Harga Emas Antam Senin 13 Mei 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Senin 13 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Harga Bahan Pokok Senin 13 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Whats New
Berjejaring dan Berkomunitas, Kiat Sukses Sipetek dan Super Roti agar UMKM Go Global

Berjejaring dan Berkomunitas, Kiat Sukses Sipetek dan Super Roti agar UMKM Go Global

Whats New
Pajak Inflasi dalam Kolapsnya Mata Uang Zimbabwe

Pajak Inflasi dalam Kolapsnya Mata Uang Zimbabwe

Whats New
Lowongan Kerja Nakhoda Kapal Pelni, Usia Maksimal 58 Tahun

Lowongan Kerja Nakhoda Kapal Pelni, Usia Maksimal 58 Tahun

Work Smart
IHSG Diprediksi Melemah Hari Ini, Simak Rekomendasi Sahamnya

IHSG Diprediksi Melemah Hari Ini, Simak Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Simak, 4 Instrumen untuk Maksimalkan Tabungan dari Gaji Bulanan

Simak, 4 Instrumen untuk Maksimalkan Tabungan dari Gaji Bulanan

Earn Smart
'Face Recognition' Kian Banyak Diadopsi Perusahaan untuk Presensi Pegawai

"Face Recognition" Kian Banyak Diadopsi Perusahaan untuk Presensi Pegawai

Work Smart
Bea Cukai Pastikan Pengiriman Jenazah dari Luar Negeri Tidak Dikenakan Bea Masuk

Bea Cukai Pastikan Pengiriman Jenazah dari Luar Negeri Tidak Dikenakan Bea Masuk

Whats New
'Startup' Gapai Dapat Pendanaan Awal Rp 16 Miliar, Ingin Bantu Pekerja RI Berkarier di Kancah Global

"Startup" Gapai Dapat Pendanaan Awal Rp 16 Miliar, Ingin Bantu Pekerja RI Berkarier di Kancah Global

Work Smart
[POPULER MONEY] Kementerian BUMN Bakal Terapkan Sistem Kerja 4 Hari Seminggu | Harga Cabai Rawit Merah Naik

[POPULER MONEY] Kementerian BUMN Bakal Terapkan Sistem Kerja 4 Hari Seminggu | Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
Gelar Jakarta International Marathon 2024, BTN Siapkan Total Hadiah Rp 3 Miliar

Gelar Jakarta International Marathon 2024, BTN Siapkan Total Hadiah Rp 3 Miliar

Whats New
Cara Cetak Rekening Koran BNI secara Online dan Offline

Cara Cetak Rekening Koran BNI secara Online dan Offline

Spend Smart
12 Cara Bayar Tagihan IndiHome lewat HP

12 Cara Bayar Tagihan IndiHome lewat HP

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke