Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rupiah Berpotensi Terus Melemah Pekan Ini

Meski secara umum, dampak tersebut akan dialami juga oleh mata uang negara berkembang lain.

"Rupiah terancam terus melemah pekan ini karena masalah perdagangan menggerus selera pada mata uang berisiko. Pasar akan memantau apakah apresiasi dollar membuat nilai tukar rupiah bergerak menuju Rp 13.950," kata research analyst ForexTime (FXTM) Lukman Otunuga melalui keterangan tertulis, Kamis (21/6/2018).

(Baca: Rupiah Diprediksi Dibuka Melemah Setelah Libur Panjang Lebaran)

Lukman mengungkapkan, ketegangan perdagangan antara AS dengan China semakin memperburuk kondisi perekonomian untuk negara berkembang.

Dengan adanya kenaikan Fed Fund Rate dikhawatirkan pula akan ada arus keluar modal atau outflows dalam jumlah besar untuk beberapa waktu ke depan.

"Perang dagang dapat menimbulkan kekhawatiran pada memburuknya proteksionisme global yang berdampak negatif pada pertumbuhan pasar berkembang. Karena itu, mata uang dan saham pasar berkembang dapat semakin melemah," tutur Lukman.

(Baca: Fed Fund Rate Naik, BI Buka Kemungkinan Kembali Naikkan Suku Bunga)

Sebelumnya, Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo mengatakan akan membahas tantangan dari faktor eksternal terhadap ketahanan rupiah di pasar global.

Pembahasan akan dilakukan dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) yang dijadwalkan pada 27 dan 28 Juni.

Jawaban terhadap tantangan faktor eksternal itu, menurut Perry, dapat dalam bentuk kebijakan kenaikan suku bunga acuan atau BI 7-Day Repo Rate yang disertai dengan relaksasi kebijakan Loan to Value (LTV) untuk mendorong sektor perumahan.

Suku bunga acuan sudah dinaikkan dua kali pada Mei 2018, dengan masing-masing kenaikan 25 basis poin yang menjadikan BI 7-Day Repo Rate kini jadi 4,75 persen.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/06/21/111309726/rupiah-berpotensi-terus-melemah-pekan-ini

Terkini Lainnya

Penerimaan Pajak Konsumsi Terkontraksi 16,1 Persen

Penerimaan Pajak Konsumsi Terkontraksi 16,1 Persen

Whats New
Catat, 7 Strategi Punya Rumah untuk Milenial dan Gen Z

Catat, 7 Strategi Punya Rumah untuk Milenial dan Gen Z

Earn Smart
Simak 8 Tips Menabung untuk Beli Rumah

Simak 8 Tips Menabung untuk Beli Rumah

Earn Smart
Melalui Transportasi Laut, Kemenhub Berupaya Wujudkan Konektivitas di Indonesia Timur

Melalui Transportasi Laut, Kemenhub Berupaya Wujudkan Konektivitas di Indonesia Timur

Whats New
Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Status 17 Bandara Internasional Dihapus, INACA Ungkap Sederet Manfaatnya untuk Penerbangan Nasional

Whats New
1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

1 Lot Berapa Lembar Saham? Ini Perhitungan Mudahnya

Spend Smart
Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Jumlah Bandara Internasional Dipangkas, InJourney Airports: Banyak yang Tidak Efisien

Whats New
Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Usai Gempa Garut, Pertamina Pastikan SPBU hingga Pangkalan Elpiji di Jabar Aman

Whats New
Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Kemenkop-UKM Tegaskan Tidak Melarang Warung Madura Beroperasi 24 Jam

Whats New
BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

BTN Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Whats New
Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Whats New
Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Whats New
Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Whats New
Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke