Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bersaing dengan Bank Asing, BNI Akui Berat Danai Divestasi Freeport

Direktur Utama BNI Achmad Baiquni menyatakan, banyaknya saingan bank swasta yang menawarkan utang berbunga rendah kepada Inalum merupakan salah satu faktor keengganan BNI untuk turut andil mendanai Inalum.

"Tawaran dari mereka juga banyak (bank swasta). Kalau kita bersaing dengan mereka, rasa-rasanya berat," kata Baiquni selepas memberikan paparan Kinerja BNI semester I tahun 2018 pada Rabu, (18/7/2018).

Belum lagi, transaksi divestasi 51 persen saham Freeport menggunakan mata uang dollar AS. Dengan kondisi rupiah yang terpuruk seperti ini, tentu membuat bank pelat merah seperti BNI sulit untuk bersaing dengan bank swasta.

"Dengan dana dollar AS kita yang sangat terbatas, sekarang kita juga tetap mesti lihat juga potensi-potensi kita menyalurkan kredit dengan suku bunga yang masih lebih menarik, kenapa kita enggak pilih yang itu,” tegasnya.

Lebih lanjut Baiquni mengatakan, adanya sinergi BUMN tak menjadi keharusan bagi BNI untuk turut serta dalam pendanaan akuisisi Freeport oleh Inalum. Sebab menurut dia, Inalum memiliki kemampuan sendiri dalam mencari pendanaan.

"Hanya karena semangat sinergi BUMN, biasanya dia memprioritaskan (Bank BUMN) tapi tetap ujung-ujungnya pertimbangan buat Inalum adalah cost buat mereka. Kalau terlalu tinggi, tentu dia enggak akan memprioritaskan bank-bank BUMN untuk masuk,” ujar dia.

Sebagai informasi, untuk bisa mengakuisisi 51 persen saham Freeport, Inalum memerlukan dana sebesar 3,85 miliar dollar AS. Sebesar 3,5 miliar dollar AS digunakan untuk membeli 40 persen Participating Interest Rio Tinto di PTFI, 350 juta dollar AS lainnya akan dibayarkan ke Indocopper merupakan bagian dari saham Freeport McMoran Inc (FCX).

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/07/18/213700626/bersaing-dengan-bank-asing-bni-akui-berat-danai-divestasi-freeport

Terkini Lainnya

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Whats New
Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Spend Smart
Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Whats New
Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Whats New
Melirik Potensi Bisnis Refraktori di Tengah Banjir Material Impor

Melirik Potensi Bisnis Refraktori di Tengah Banjir Material Impor

Whats New
IHSG Bergerak Tipis di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

IHSG Bergerak Tipis di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

Whats New
Harga Emas Terbaru 3 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 3 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Pertamina Geothermal Kantongi Laba Bersih Rp 759,84 Miliar per Kuartal I-2024

Pertamina Geothermal Kantongi Laba Bersih Rp 759,84 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
Ekspansi Pabrik Terealisasi, Emiten Alat Kesehatan OMED Catat Laba Bersih Rp 63,5 Miliar per Kuartal I-2024

Ekspansi Pabrik Terealisasi, Emiten Alat Kesehatan OMED Catat Laba Bersih Rp 63,5 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 3 Mei 2024, Harga Ikan Kembung Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 3 Mei 2024, Harga Ikan Kembung Naik

Whats New
PermataBank Cetak Laba Bersih Rp 807,3 Miliar per Maret 2024

PermataBank Cetak Laba Bersih Rp 807,3 Miliar per Maret 2024

Whats New
Harga Saham BNI Turun hingga 8 Persen, Apa Sebabnya?

Harga Saham BNI Turun hingga 8 Persen, Apa Sebabnya?

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke