Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menhub Sebut LRT Palembang Mogok karena Masinis Kurang Tanggap

"Itu sebenarnya hanya kekurangtanggapan dari masinis. Mestinya begitu mati, urut-urutannya, (sistem) otomatisnya tidak berfungsi, sehingga (sensor pintu dalam posisi) terbuka, otomatis powernya mati," ujar Budi di Bengkulu, Sabtu (4/8/2018).

Menurut Budi, LRT itu terhenti karena masalah teknis. Rangkaian LRT tersebut tidak mengalami masalah pada mesinnya.

"Mesin tidak ada masalah sama sekali, cuma karena prosedur yang seharusnya dilakukan masinis tidak dijalankan dengan baik," kata Budi.

LRT pertama di Indonesia itu mendadak mogok sekitar 4 kilometer menuju Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, ketika hujan deras mengguyur Kota Palembang, Rabu (1/8/2018).

Hal itu mengakibatkan penumpang mengalami keterlambatan perjalanan karena kereta tak bisa sampai tujuan tepat waktu.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/08/04/194545126/menhub-sebut-lrt-palembang-mogok-karena-masinis-kurang-tanggap

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke