Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Di Rapat Paripurna DPR, Jokowi Pamer Prestasi Ekonomi

Meski belum maksimal, Jokowi menganggap capaian dalam menjaga kondisi ekonomi cukup baik.

"Di tengah ketidakpastian ekonomi global, kita masih mampu menjaga kinerja ekonomi relatif baik dan stabil," ujar Jokowi dalam Rapat Paripurna RAPBN 2019 di kompleks DPR/MPR RI, Jakarta, Kamis (16/8/2018).

Pertama, Jokowi menyebut soal pertumbuhan ekonomi yang relatif tinggi, dari 5 persen pada 2014 menjadi 5,17 persen pada semester I tahun 2018. Selain itu, inflasi cukup terjaga di angka 3,18 persen pada Juli 2018.

"Inflasi turun dari 8,36 persen pada tahun 2014," kata Jokowi. Jokowi mengatakan, kinerja ekonomi tersebut mampu memperbaiki indikator utama kesejahteraan masyarakat.

Hal ini terlihat dari tingkat pengangguran yang turun dari 5,70 persen menjadi 5,13 persen. Angka kemiskinan pun turun dari 11,25 persen pada 2014 menjadi satu digit 9,82 persen pada 2018. Selain itu, Rasio Gini sebagai indikator ketimpangan pendapatan turun dari 0,406 menjadi 0,389. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) pun diharapkan naik menjadi 71,5 pada tahun 2018.

"Perbaikan indikator kesejahteraan rakyat itu terus kami upayakan di tengah dinamika yang ada," kata Jokowi.

Jokowi mengatakan, reformasi fiskal dan struktural yang dilakukan Pemerintah mengembalikan Indonesia ke peringkat layak investasi dari seluruh lembaga rating internasional.

Peringkat kemudahan berusaha (Ease of Doing Business) juga meningkat tajam, naik 48 peringkat dalam tiga tahun terakhir. Selain itu, Logistic Performance Index Indonesia juga naik tujuh peringkat dalam periode 2014-2018.

"Capaian-capaian tersebut menjadi pemicu bagi kita semua untuk terus bekerja keras bagi peningkatan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia," kata mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/08/16/183603226/di-rapat-paripurna-dpr-jokowi-pamer-prestasi-ekonomi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke