Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Iluni UI Kirim Bantuan dan Relawan untuk Korban Gempa Lombok

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengurus Pusat Ikatan Alumni Universitas Indonesia (Iluni UI) hingga saat ini masih terus mengirimkan bantuan dan terjun langsung membantu masyarakat korban bencana gempa bumi di Nusa Tenggara Barat (NTB).

Selain mendistribusikan berbagai kebutuhan sandang dan pangan dari para donatur, sejak tahap awal bencana, tim Iluni UI juga mengirimkan relawan ke area bencana untuk melakukan asesmen dan pendampingan.

"Bantuan personil relawan datang dari tim korps Resimen Mahasiswa (Menwa) UI, Mahasiswa Pencinta Alam (Mapala) UI, Sasando (Komunitas Mahasiswa UI dari Lombok), serta Pusat Krisis Fakultas Psikologi UI (Puskris UI) sebagai bagian dari tim UI Peduli," kata Ketua Umum Iluni UI Arief Budhy Hardono dalam pernyataannya, Kamis (23/8/2018).

Sementara itu, imbuh Arief, Iluni Arsitektur UI juga telah mendesain shelter yang akan digunakan selama fase tanggap bencana sebelum infrastruktur desa pulih kembali, diikuti dengan survei kelayakan lokasi peletakan shelter sebagai persiapan tahap selanjutnya.

Bantuan dari para alumni UI yang dikoordinasikan Iluni UI disebar di wilayah Sembalun Lombok Timur,  daerah Tanjung Lombok Utara, dan sekitar  Gunung Sari Lombok Barat. Dalam waktu dekat segera diberangkatkan juga tim teknis Iluni UI untuk pengadaan listrik darurat dan penjernihan air di beberapa titik di Lombok.

Kebutuhan tim medis dan tim teknis lainnya dipenuhi dengan datangnya tim UI Peduli yang melakukan pengobatan kepada masyarakat yang membutuhkan. Iluni UI juga membuka dapur umum di Sembalun Bumbung, Lombok Timur, yang melayani tidak kurang dari 1.000 pengungsi per hari.

Menurut Arief, pemerintah pusat dan pemerintah daerah dengan segala perangkatnya harus segera membantu menyelamatkan masyarakat Lombok, Sumbawa dan daerah-daerah lainnya yang terdampak bencana di NTB. Keselamatan masyarakat terdampak bencana, sebut dia, harus menjadi prioritas.

“Yang tidak kalah pentingnya adalah, membantu masyarakat terkena bencana, untuk membangun kembali rumah-rumah dan tempat usaha yang yang hancur karena terkena bencana. Sarana pendidikan dan sarana peribadatan seperti masjid harus segera dibangun," tuturnya.

Selain itu juga membantu menghilangkan trauma, agar masyarakat dapat kembali optimis dalam menjalani kehidupan di masa depan pascabencana.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/08/23/180857226/iluni-ui-kirim-bantuan-dan-relawan-untuk-korban-gempa-lombok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke