Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sempat Merugi, Antam di Semester I 2018 Raup Laba Rp 344,45 Miliar

Dalam siaran pers yang diterima Kompas.com Jumat (7/9/2018), Antam mencatatkan pendapatan sebelum beban bunga, pajak, depresiasi dan amortisasi (EBITDA) sebesar Rp 1,38 triliun, tumbuh 249 persen dibandingkan dengan capaian EBITDA semester I 2017 sebesar Rp 397 miliar.

Naiknya kinerja Antam ditopang oleh pertumbuhan produksi dan penjualan komoditas utama Antam. lainnya adalah efisiensi.

Pada semester I 2018, penjualan bersih Antam sebesar Rp 11,82 triliun. Nilai tersebut meningkat sebesar 292 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 3,01 triliun.

Komoditas emas merupakan komponen terbesar pendapatan Perusahaan. Emaa berkontribusi sebesar Rp 8,20 triliun atau 69 persen dari total penjualan bersih.

Dalam laporan itu disebutkan bahwa volume produksi feronikel semester I 2018 mencapai 12.811 ton nikel dalam feronikel (TNi), naik 37 persen dibandingkan capaian produksi tahun lalu sebesar 9.327 TNi.

Sejalan dengan pertumbuhan volume produksi, penjualan feronikel tercatat sebesar 12.579 TNi atau naik sebesar 90 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 6.634 TNi.

Penjualan feronikel merupakan kontributor terbesar kedua dari total penjualan bersih Antam, yakni menyumbang Rp2,47 triliun atau 21 persen dari total penjualan bersih.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/09/07/203700426/sempat-merugi-antam-di-semester-i-2018-raup-laba-rp-344-45-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke