Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

AP II Bangun "Guest House" di Dekat Candi Borobudur, Berapa Tarifnya?

Balkondes merupakan tempat penginapan berupa guest house yang terdiri atas tujuh unit rumah.

Pembangunan balkondes tersebut bertujuan untuk mengakomodasi wisatawan yang hendak berkunjung ke Candi Borobudur atau tempat wisata lainnya di sana.

"Jadi mereka bisa akan dapat banyak kemudian juga waktu tinggalnya bisa lama sebab kalau biasanya orang datang ke Borobudur misalnya pagi atau siang sorenya pulang. Namun, kemudian dengan adanya balkondes dan homestay ini mereka bisa mencari experience baru, melihat hal-hal yang berbeda tidak hanya sekadar datang ke Candi Borobudur," jelas Direktur Utama Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin, di Balkondes Tegal Arum, Jumat (7/9/2018).

Lantas, berapa tarif yang dibanderol untuk bisa menginap di guest house dua lantai dengan luas 20 dan 30 meter persegi tersebut?

VP Corporate Social Responsibility Angkasa Pura II Wandi Anhar menjelaskan, pihaknya tidak akan menentukan soal tarif per malam untuk menginap di Balkondes Tegal Arum.

Pasalnya, pengelolaannya bakal diserahkan sepenuhnya ke warga Desa Tegal Arum melalui badan usaha milik desa (Bumdes).

"Tarifnya, jadi ini kan Bumdes ini kami kasih masukan untuk tidak terlalu besar. Kalau mahal kayak di hotel pasti enggak bakal mau ada yang menginap di sini. Kalau bisa ya maksimal Rp 500.000 lah semalam di sini untuk satu keluarga," ujar Wandi.

Harga tersebut dinilai cukup beralasan mengingat beberapa balkondes berupa guest house lainnya cukup mahal.

Berkaca dari hal tersebut, Wandi mengingatkan Bumdes Tegal Arum untuk lebih bijak menentukan tarif menginap di Balkondes tersebut.

Angkasa Pura II tak akan ikut campur soal penetapan harga tersebut karena pengelolaan sepenuhnya telah diserahkan ke Bumdes Tegal Arum.

"Kami hanya memberikan masukan, jangan sampai gara-gara kami menerapkan aturan jadi enggak ada yang menginap kan percuma. Nanti akan ada pembicaraan, kami akan beritahukan ke Bumdes bahwa kami sudah bangun dengan biaya sekian supaya mereka dapat gambaran angka untuk tarif menginapnya," kata Wandi.

Setiap unit guest house di Balkondes Tegal Arum terdiri atas dua lantai dengan dua kamar tidur, satu ruang televisi, dan satu kamar tidur serta satu pendingin ruang sentral.

"Nanti ke depannya akan kami lanjutkan dengan pembangunan satu rumah joglo besar dan perluasan halaman untuk area parkir," kata Awaluddin.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/09/08/215722826/ap-ii-bangun-guest-house-di-dekat-candi-borobudur-berapa-tarifnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke