Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Trump Tak Senang Suku Bunga AS Naik

NEW YORK, KOMPAS.com - Presiden AS Donald Trump mengkritik bank sentral AS Federal Reserve yang baru saja menaikkan suku bunga acuan Fed Fund Rate. Trump mengatakan tak senang dengan keputusan The Fed tersebut.

"Kita melakukan hal yang baik sebagai sebuah negara. Sayangnya mereka (The Fed) baru saja menaikkan suku bunga sedikit karena (ekonomi) kita baik. Saya tidak senang dengan itu," kata Trump dalam konferensi pers di New York seperti dikutip dari Reuters, Kamis (27/9/2018).

Trump menyatakan, dirinya lebih baik menurunkan pajak atau menciptakan lapangan kerja. Namun, ia juga mengkhawatirkan keputusan The Fed yang tampaknya masih akan menaikkan suku bunga.

"Saya khawatir dengan fakta bahwa mereka tampaknya senang menaikkan suku bunga," sebut Trump.

The Fed menaikkan suku bunga FFR dan menyatakan rencananya untuk mengetatkan kebijakan moneter. Ini sejalan dengan proyeksi bahwa ekonomi AS akan menikmati pertumbuhan ekonomi selama setidaknya tiga tahun.

The Fed baru saja menaikkan kembali suku bunga FFR sebesar 25 basis poin (bps) menjadi 2-2,25 persen. Ini adalah kenaikan bunga acuan ketiga kalinya yang dilakukan The Fed pada tahun ini atau ketujuh kalinya sejak 2015.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/09/27/094140626/trump-tak-senang-suku-bunga-as-naik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke