Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Banyak Investor Bukareksa Pilih Investasi Jangka Pendek

JAKARTA, KOMPAS.com - Bukareksa, platform reksa dana besutan Bukalapak dan Bareksa menghadapi permasalahan soal jangka waktu nasabahnya berinvestasi.

Menurut Investment Solution Manager Bukalapak Abdul Hafizh Asri, banyak investor Bukareksa yang mengambil keuntungan reksa dana jangka pendek. Hanya hitungan bulan, bahkan minggu, investor menebus tabungan reksa dana mereka.

"Jadi uang yang digunakan juntuk reksa dana sebagai alternatif rekening tabungan yang bisa ditarik dan dimasukin saldo kapan saja," ujar Hafizh kepada Kompas.com, Senin (8/10/2018).

Menurut Hafidz, hal tersebut terjadi lantaran kemudahan yang diberikan Bukareksa bagi target pasar mereka, yakni kaum muda yang masih pemula bermain investasi. Paling tidak mereka bisa mendapat return ke rekening pribadi mereka dalam waktu tujuh hari kerja.

Sebagian dari mereka tak peduli jika return mereka tak terlalu besar dan tak terlihat signifikan.

"Karena semudah itu juga, orang mikir ya sudah saya redeem saja, Tapi kalau dari segi habitnya, itu salah," kata Hafidz.

Hal tersebut menjadi salah satu tantangan Bukareksa bagaimana mengedukasi investor untuk mengelola reksa dana. Padahal, kata Hafidz, investor harus punya pola pikir bagaimana menjadikan reksa dana sebagai investasi di masa depan.

Sehingga uang yang ditabungkan harus ditahan dalam jangka waktu panjang.

Jika saja investor mau menunggu lebih lama, return yang mereka hasilkan juga jauh lebih besar. Apalagi reksa dana jenis pasar saham yang setidaknya harus ditahan 5-10 tahun untuk bisa melihat hasil yang cukup signifikan.

"Itu tantangan kita untuk mengedukasi bagaimana menganggap itu sebagai dana yang bisa mereka manfaatkan di masa depan, bisa mencapai tujuan keuangan mereka di masa depan," kata Hafidz.

Apalagi dari segi target, Bukareksa menargetkan anak muda di rentang usia 20-30 tahun. Hafidz mengatakan, di rentang usi tersebut tentunya perlu menyiapkan keuangan yang baik di masa mendatang.

"Jadi jalan yang pas untuk mencapai tujuan mereka adalah dengan investasi reksa dana," kata Hafidz.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/10/08/164314326/banyak-investor-bukareksa-pilih-investasi-jangka-pendek

Terkini Lainnya

Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Whats New
Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Whats New
Harga Tiket Kereta Api 'Go Show' Naik Mulai 1 Mei

Harga Tiket Kereta Api "Go Show" Naik Mulai 1 Mei

Whats New
SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Whats New
Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Whats New
Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Whats New
Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Whats New
Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Whats New
Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Whats New
Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Whats New
Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Whats New
Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Whats New
IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke