Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Di TEI 2018, RI Dapat Kontrak Ekspor 4,96 Miliar Dollar AS

JAKARTA, KOMPAS.com - Program misi pembelian dalam Trade Expo Indonesia ke-33 membukukan kontrak dagang sebesar 4,96 miliar dollar AS. 

Kontrak dagang tersebut ditandai dengan penandatanganan 44 nota kesepahaman yang disaksikan Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam acara TEI di International Convention Exhibition Bumi Serpong Damai (ICE BSD), Tangerang, Banten.

Enggar mengatakan, di hari pertama pelaksanaan TEI 2018, mereka memperoleh capaian yang menggembirakan.

"Sebanyak 44 MoU ditandatangani antara importir mancanegara dengan pelaku usaha atau eksportir Indonesia dengan total nilai mencapai 4,96 miliar dollar AS," ujar Enggar sebagaimana dikutip dalam siaran pers, Jumat (26/10/2018).

Penandatanganan MoU dilakukan para eksportir Indonesia dengan 33 importir dari 17 negara yaitu Korea Selatan, Australia, Arab Saudi, Belgia, Prancis dan Austria, China, Belanda, Spanyol,
Meksiko, Thailand, Chile, Singapura, Malaysia, Amerika Serikat, Filipina, dan Brasil.

Enggar mengatakan, produk-produk yang diminati antara lain furnitur, makanan dan minuman, makanan laut, investasi di situs teknologi dan industri, alas kaki, bahan kimia, dan rempah-rempah.

Sementara itu, Direktur Jenderal Pengembangan Nasional Arlinda menyampaikan, penandatanganan nota kesepahaman dari misi pembelian ini terus berlanjut hingga hari terakhir pelaksanaan TEI 2018.

“Perolehan kontrak dagang ini dipastikan akan terus bertambah karena diperkirakan hingga hari terakhir pelaksanaan TEI 2018 lebih dari 68 MoU misi pembelian akan ditandatangani,” kata Arlinda.

Penandatanganan MoU tersebut merupakan hasil kerja sama antara Kementerian Perdagangan Republik Indonesia dan Kedutaan Besar Republik Indonesia, Konsul Jenderal Indonesia dan Pusat Promosi Perdagangan Indonesia. Selain itu juga komitmen yang tinggi antara eksportir dan importir untuk saling meningkatkan kerja sama dan perekonomian masing-masing negara.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/10/26/100646626/di-tei-2018-ri-dapat-kontrak-ekspor-496-miliar-dollar-as

Terkini Lainnya

Ormas Bakal Bisa Kelola Izin Tambang, Ini Alasan Bahlil

Ormas Bakal Bisa Kelola Izin Tambang, Ini Alasan Bahlil

Whats New
TRIS Bakal Bagikan Dividen Final, Simak Besarannya

TRIS Bakal Bagikan Dividen Final, Simak Besarannya

Whats New
Kenaikan BI Rate Tak Beri Dampak Langsung ke Industri Fintech Lending

Kenaikan BI Rate Tak Beri Dampak Langsung ke Industri Fintech Lending

Whats New
Menteri Trenggono Ungkap Ada 5 Perusaahan Vietnam yang Tertarik Investasi Benur

Menteri Trenggono Ungkap Ada 5 Perusaahan Vietnam yang Tertarik Investasi Benur

Whats New
Stagwell Tambahkan Leverate Group ke Program Global Affiliate

Stagwell Tambahkan Leverate Group ke Program Global Affiliate

Whats New
Tertahan Sejak 2022, Bea Cukai Akhirnya Serahkan Alat Belajar SLB ke Pihak Sekolah

Tertahan Sejak 2022, Bea Cukai Akhirnya Serahkan Alat Belajar SLB ke Pihak Sekolah

Whats New
BI Beberkan Perbedaan Kondisi Ekonomi Saat Ini dengan Krisis 1998

BI Beberkan Perbedaan Kondisi Ekonomi Saat Ini dengan Krisis 1998

Whats New
Kemenperin: Indeks Kepercayaan Industri April Melambat Jadi 52,30

Kemenperin: Indeks Kepercayaan Industri April Melambat Jadi 52,30

Whats New
Intip 'Modern'-nya Pasar Tradisional Lebak Budi di Lampung, Usai Tawar Menawar Bayarnya Pakai QRIS

Intip "Modern"-nya Pasar Tradisional Lebak Budi di Lampung, Usai Tawar Menawar Bayarnya Pakai QRIS

Whats New
IHSG Ditutup Menguat 119 Poin, Rupiah Masih Lesu

IHSG Ditutup Menguat 119 Poin, Rupiah Masih Lesu

Whats New
Logam Mulia Bisa Jadi Pelindung Aset, Bagaimana Penjelasannya?

Logam Mulia Bisa Jadi Pelindung Aset, Bagaimana Penjelasannya?

BrandzView
KKP Mulai Uji Coba Penangkapan Ikan Terukur, Ini Lokasinya

KKP Mulai Uji Coba Penangkapan Ikan Terukur, Ini Lokasinya

Whats New
Namanya 'Diposting' Jadi Menteri BUMN di Medsos, Menteri KKP: Kita Urus Lobster Dulu...

Namanya "Diposting" Jadi Menteri BUMN di Medsos, Menteri KKP: Kita Urus Lobster Dulu...

Whats New
Genjot Dana Murah, Bank Mega Syariah Gelar Program Tabungan Berhadiah

Genjot Dana Murah, Bank Mega Syariah Gelar Program Tabungan Berhadiah

Whats New
Foxconn Tak Kunjung Bangun Pabrik di RI, Bahlil: Masih Nego Terus...

Foxconn Tak Kunjung Bangun Pabrik di RI, Bahlil: Masih Nego Terus...

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke