Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tingkatkan Peran dalam Pembangunan, Inkindo akan Luncurkan Roadmap 2030

JAKARTA, KOMPAS.com - Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (Inkindo) bersiap meluncurkan peta jalan atau roadmap guna menjadi acuan konsultan dalam peran sertanya membangun Indonesia bersama pemerintah.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Inkindo Nugroho Pudji Rahardjo menyatakan bahwa roadmap tersebut bakal diluncurkan bersamaan dengan Musyawarah Nasional (Munas) Inkindo di Semarang pada 22 November mendatang.

"Nanti dalam munas akan keluar buku roadmap Inkindo bertajuk Menuju Inkindo Emas 2030 yang bertepatan dengan 50 tahun usia Inkindo. Roadmap ini akan menjadi acuan organisasi berjalan dan juga sejalan dengan visi serta misi dari roadmap Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas)," jelas Nugroho dalam pernyataan resminya, Jumat (26/10/2018).

Nugroho menambahkan, roadmap tersebut juga nantinya bakal menunjukkan keseriusan Inkindo sebagai salah satu organisasi badan usaha jasa konsultan dalam membantu pembangunan di Indonesia.

Berbagai macam tantangan, peluang, dan perkembangan pembangunan pada masa depan dipastikan Nugroho akan diantisipasi dalam roadmap tersebut.

Di sisi lain, keberadaan roadmap tersebut juga bakal digunakan Inkindo untuk mendorong disahkannya Undang Undang (UU) Jasa Konsultan yang sampai saat ini masih belum jelas nasibnya.

"Dengan adanya roadmap ini dan dukungan Bappenas kami mau angkat kelahiran UU Jasa Konsultan yang bakal mengayomi secara khusus konsultan non-konstruksi. Sebab, untuk konsultan konstruksi sudah terlebih dahulu diatur dalam UU Jasa Konstruksi, " terang Nugroho.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/10/26/180000726/tingkatkan-peran-dalam-pembangunan-inkindo-akan-luncurkan-roadmap-2030

Terkini Lainnya

Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Work Smart
PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

Whats New
MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

Whats New
Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Whats New
Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Whats New
Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Work Smart
Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Whats New
Kominfo Kembali Buka Pendaftaran Startup Studio Indonesia, Ini Syaratnya

Kominfo Kembali Buka Pendaftaran Startup Studio Indonesia, Ini Syaratnya

Whats New
41 PSN Senilai Rp 544 Triliun Dikebut Rampung 2024, Ini Kendala Pembangunannya

41 PSN Senilai Rp 544 Triliun Dikebut Rampung 2024, Ini Kendala Pembangunannya

Whats New
Bangun Smelter, Tahun Ini ADMR Alokasikan Capex hingga 250 Juta Dollar AS

Bangun Smelter, Tahun Ini ADMR Alokasikan Capex hingga 250 Juta Dollar AS

Whats New
Simak, 6 Tips Menjaga 'Work Life Balance'

Simak, 6 Tips Menjaga "Work Life Balance"

Work Smart
Haji Khusus dan Haji Furoda, Apa Bedanya?

Haji Khusus dan Haji Furoda, Apa Bedanya?

Whats New
Potensi Ekonomi Syariah Besar, BSI Gelar Pameran Produk Halal

Potensi Ekonomi Syariah Besar, BSI Gelar Pameran Produk Halal

Whats New
AXA Mandiri Lakukan Penyesuaian Premi Imbas dari Tingginya Inflasi Medis

AXA Mandiri Lakukan Penyesuaian Premi Imbas dari Tingginya Inflasi Medis

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke