Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pilot Lion Air Sebut Keselamatan Penerbangan Harga Mati

TANGERANG, KOMPAS.com - Jajaran pilot Lion Air Group menyatakan keselamatan menjadi aspek penting dalam penerbangan.

Salah satu pilot Lion Air, Capt Sogi Prakoso, mengungkapkan, dalam dunia penerbangan keberadaan sumber daya manusia (SDM) dan sumber finansial sangat penting. Sehingga, pengelolaannya tidak boleh sembarangan.

"Karena risiko sangat besar, baik risiko nyawa maupun secara finansial," kata Sogi dalam konferensi pers di Simulator Bandara Mas, Selapajang, Tangerang, Sabtu (1/12/2018).

Sogi menjelaskan, penerbangan di dunia memiliki prosedur yang harus dijalankan, tak terkecuali Indonesia.

Apalagi Indonesia memiliki tata keselamatan penerbangan, yang harus dijalankan oleh setiap maskapai tanpa terkecuali.

"Bicara soal regulasi tentunya pasti sangat ketat. Perusahaan ini pun selalu berupaya dengan itu. Untuk selalu me-maintain profesionalisme dari setiap pilot," ujarnya.

Dia menambahkan, dalam manajemen Lion Air sendiri telah menentukan operation menu dan yang menjadi nomor satu adalah keselamatan. Lalu yang kedua adalah kenyamanan.

"Kami selalu menjunjung tinggi keselamatan penerbangan. Keselamatan penerbangan kami, keselamatan customer kami, kru, dan aset perusahaan," teranganya.

"Kami sebagai pilot tetap akan konsisten terhadap keselamatan dengan penerbangan tanpa negosiasi dengan apapun. Kami berharap dengan apa yang telah disampai, akan memberikan penilaian positf terhadap pilot Lion Air. Keselamatan penerbangan adalah harga mati," tegas Sogi.

Hal senada juga disampaikan Capt Rusmanur Effendy terkait komitmen para pilot dalam penerbangan yang dilakukan. Segala sesuatu mengenai para pilot sudah diatur dan awasi, baik sebelum menerbangkan pesawat maupun sampai ke tujuan.

"Dari rumah kami sudah merasa sehat dulu, sempai di pilot operation, kami ada test alkohol dan ada juga tes tensi (darah)," ungkapnya.

Rusmanur menuturkan, apabila keduanya tidak memenuhi kriteria, maka pilot tidak bisa menerbangkat pesawat. Selain itu, sebelum terbang, pilot juga berkewajiban mengecek seluruh kondisi pesawat sehingga laik digunakan.

"Dia harus yakin bahwa pesawat laik untuk terbang. Jadi apapun yang dilakukan pilot Lion Air, (perlakuannya) sama, siapapun dia

Pilot begitu masuk ke pesawat dia, melihat kelengkapan-kelangakap pesawat, dokumen, harus memenuhi standar kelayakan," terangnya.

"Setiap pilot itu dimonitor, ada namanya data analisis. Jadi sejak pilot itu barangkat dan sampai di tujuan, itu dimonitor," pungkasnya.

Seperti diketahui, pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta-Pangkal Pinang yang jatuh di perbatasan perairan Karawang dan Bekasi, Jawa Barat, Senin (29/10/2018).

Akibatnya, sebanyak 189 orang penumpang dan kru pesawat naas itu meninggal dunia.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/12/01/164328126/pilot-lion-air-sebut-keselamatan-penerbangan-harga-mati

Terkini Lainnya

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km/Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km/Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat Gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat Gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Whats New
Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Whats New
Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Whats New
BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Pegadaian Bukukan Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I 2024

Pegadaian Bukukan Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun, Bulog Tunggu Arahan Pemerintah

Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun, Bulog Tunggu Arahan Pemerintah

Whats New
BTN Cetak Laba Bersih Rp 860 Miliar pada Kuartal I 2024

BTN Cetak Laba Bersih Rp 860 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah dari Sawah Hasil Teknologi Padi China

Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah dari Sawah Hasil Teknologi Padi China

Whats New
Bulog Baru Serap 633.000 Ton Gabah dari Petani, Dirut: Periode Panennya Pendek

Bulog Baru Serap 633.000 Ton Gabah dari Petani, Dirut: Periode Panennya Pendek

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke