Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kemenpar: Pasca-tsunami Selat Sunda, Sebagian Besar Hotel di Lokasi Rusak

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasca-tsunami Selat Sunda yang melanda kawasan Pantai Anyer hingga ke wilayah selatannya yakni Carita dan Tanjung Lesung, Kementerian Pariwisata (Kemenpar) menerjunkan Tourism Crisis Center (TCC) ke lokasi untuk melakukan peninjauan daerah wisata yang terdampak.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Biro Komunikasi Publik Kemenpar Guntur Sakti kepada Kompas.com, Senin (24/12/2018). Ia menyebut, kini dirinya dan rombongan sedang berada di lokasi untuk meninjau lebih lanjut kondisi yang ada.

"Tim krisis Kemenpar sudah ada di lokasi, menelusuri sepanjang Pantai Anyer hingga ke wilayah selatan hingga ke Tanjung Lesung. Fokus utama kami apakah 3A ini terdampak yakni akesibilitas, amenitas, atraksi," ujar Guntur saat dihubungi Kompas.com, Senin (24/12/2018).

Dari pantauan Guntur, ia menyebut bahwa sejumlah destinasi dan akomodasi wisata yang berada di bibir pantai baik hotel, resort dan cottage rusak berat.

"Sebagian besar penginapan, hotel, resort dan cotage memang terdampak dengan tingkat kerusakan yang berbeda, dari rusak ringan hingga berat. Termasuk diantaranya seluruh fasilitas-fasilitas dan objek wisata tepi pantai itu dalam kondisi rusak berat," jelasnya.

TCC, seperti disebut Guntur akan mendirikan posko terkiat layanan informasi terkini perihal pariwisata.

"Kami akan memberikan layanan informasi terkait sektor pariwisata dan pelayanan terhadap wisatawan yang terdampak bencana," tuturnya.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/12/24/152439526/kemenpar-pasca-tsunami-selat-sunda-sebagian-besar-hotel-di-lokasi-rusak

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke