Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal Santripreneur, Program Kemitraan Ekonomi Umat

Santripreneur merupakan bagian dari Program Kemitraan Ekonomi Umat yang menyasar santri tingkat akhir, alumni pondok pesantren dan masyarakat sekitar pondok pesantren.

Kementerian Koordinator Perekonomian mengungkapan, program ini dirancang untuk mencetak wirausaha baru pertanian dalam rangka regenerasi petani serta mengembangkan potensi lahan non-produktif termasuk di pondok pesantren.

"Program ini merupakan implementasi dan tindak lanjut dari Kebijakan Pemerataan Ekonomi dan Kongres Ekonomi Umat oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI),” ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution dalam siaran pers, Jakarta.

Cakupan program Santripreneur meliputi kegiatan pelatihan serta pengembangan usaha pertanian pasca pelatihan.

Fokusnya kepengembangan komoditas pertanian bernilai ekonomi tinggi. Khususnya, hortikultura yang diintegrasikan dengan usaha peternakan dan perikanan.

Nantinya Institut Pertanian Bogor (IPB) akan memberikan fasilitasi dalam aspek penyediaan lahan, akses pembiayaan, teknologi, pasar, dan pendampingan.

Program Kemitraan Ekonomi Umat memfasilitasi berbagai inisiatif kemitraan kelompok masyarakat berbasis pondok pesantren, masyarakat sekitar pondok pesantren, dan masyarakat khususnya UMKM dengan kelompok usaha besar.

Pemerintah mendorong dan memfasilitasi 16 kelompok usaha besar untuk bermitra dengan pondok pesantren dan kelompok masyarakat berbasis keagamaan.

“Saya juga berharap ini dapat direplikasi melalui dukungan kelompok usaha lain, BUMN, kementerian/lembaga, pemerintah daerah, perguruan tinggi, perbankan, dan organisasi kemasyarakatan,” kata Darmin.

https://ekonomi.kompas.com/read/2018/12/26/151900626/mengenal-santripreneur-program-kemitraan-ekonomi-umat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke