Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Telkomsat Sediakan Layanan Internet untuk Dukung UNBK di Pedalaman

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Telkomsat melalui layanan MangoeSky memberikan pelayanan internet khusus untuk masyarakat di kawasan pedalaman yang selama ini belum tersentuh sambungan internet. Layanan ini dapat mendukung kegiatan pendidikan, termasuk kegiatan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).

Direktur Bisnis Telkomsat Bogi Witjaksono menjelaskan, pelaksanaan UNBK dengan memanfaatkan jaringan internet tak hanya berdampak pada efektivitas sistem pendidikan, namun juga efisiensi anggaran.

"UNBK terbukti menghemat anggaran pemerintah bila dibandingkan dengan ujian manual yang membutuhkan pengadaan kertas serta pendistribusiannya ke berbagai daerah," kata Bogi dalam pernyataannya, Kamis (14/2/2019).

Ia menambahkan, berdasarkan data Kemendikbud, pelaksanaan UNBK menekan anggaran hingga 70 persen atau Rp 100 miliar. Penghematan anggaran ini menjadikan pemerintah secara perlahan dan bertahap untuk menerapkan UNBK di seluruh sekolah di Indonesia.

Bogi menuturkan, diharapkan dengan adanya fasilitas internet Mangoesky di sekolah-sekolah dapat mendukung visi pemerintah untuk mengurangi digital divide atau kesenjangan digital.

“MangoeSky dapat menjadi solusi untuk permasalah kesulitan jaringan internet daerah pelosok, terlebih lagi untuk sekolah di pedesaan agar tetap dapat melaksanakan kegiatan belajar mengajar maupun ujian,” katanya.

Salah satu sekolah yang telah mempersiapkan fasilitas internet Mangoesky adalah SMA Negeri 1 Tanjung Palas Barat, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara.

“Layanan internet satelit MangoeSky telah membantu sekolah pedesaan seperti sekolah kami dalam menjalankan UNBK dengan lancar,” ujar Samserah, Kepala Sekolah SMA N 1 Tanjung Palas.

https://ekonomi.kompas.com/read/2019/02/14/144703426/telkomsat-sediakan-layanan-internet-untuk-dukung-unbk-di-pedalaman

Terkini Lainnya

Prospek Reksadana Campuran Dinilai Masih Menarik, Ini Alasannya

Prospek Reksadana Campuran Dinilai Masih Menarik, Ini Alasannya

Whats New
Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun dari Lelang 7 Seri Surat Utang Negara

Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun dari Lelang 7 Seri Surat Utang Negara

Whats New
OJK Tindak 45 Iklan Keuangan yang Langgar Aturan pada Kuartal I-2024

OJK Tindak 45 Iklan Keuangan yang Langgar Aturan pada Kuartal I-2024

Whats New
Asosiasi Vape Gencarkan Edukasi untuk Kurangi Kebiasaan Merokok

Asosiasi Vape Gencarkan Edukasi untuk Kurangi Kebiasaan Merokok

Whats New
Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Work Smart
PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

Whats New
MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

Whats New
Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Whats New
Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Bank Mandiri: Suku Bunga Acuan Belum Akan Turun dalam Waktu Dekat

Whats New
Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S2, Simak Persyaratannya

Work Smart
Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Pemerintah Tetapkan 16 PSN Baru, Pelaksanaannya Disebut Tak Butuh APBN

Whats New
Kominfo Kembali Buka Pendaftaran Startup Studio Indonesia, Ini Syaratnya

Kominfo Kembali Buka Pendaftaran Startup Studio Indonesia, Ini Syaratnya

Whats New
41 PSN Senilai Rp 544 Triliun Dikebut Rampung 2024, Ini Kendala Pembangunannya

41 PSN Senilai Rp 544 Triliun Dikebut Rampung 2024, Ini Kendala Pembangunannya

Whats New
Bangun Smelter, Tahun Ini ADMR Alokasikan Capex hingga 250 Juta Dollar AS

Bangun Smelter, Tahun Ini ADMR Alokasikan Capex hingga 250 Juta Dollar AS

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke