Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keluarga Branson Jadi Turis Angkasa Pertama

Kompas.com - 12/07/2012, 14:04 WIB
Haryo Damardono

Penulis

FARNBOROUGH, KOMPAS.com — Miliarder Richard Branson menginformasikan, dia beserta dua putranya akan menjadi turis angkasa pertama dari perusahaan miliknya, Virgin Galactic. Dengan pesawat SpaceshipTwo (SS2), tahun depan mereka akan terbang hingga ketinggian 100 kilometer di atas permukaan laut.  

Dikutip dari kantor berita Associated Press, Kamis (12/7/2012), 120 orang calon turis angkasa hadir dalam jumpa pers bersama Branson di Pameran Dirgantara, di Farnborough, selatan kota London, Inggris.

Menurut Virgin Galactic, 529 orang calon turis sudah membayar untuk perjalanan ke angkasa tersebut. Jumlah calon turis itu lebih banyak dari pengelana angkasa yang diterbangkan sejak zaman Yuri Gagarin terbang ke luar angkasa pada tahun 1961. Padahal, biayanya 200.000 dollar AS (hampir Rp 2 miliar) per kursi.

Replika SS2 berkapasitas enam orang dan dua pilot dihadirkan di Farnborough. Tahun depan, pesawat tersebut akan diterbangkan dari bandara luar angkasa di New Mexico, Amerika, yang didesain oleh arsitek Inggris, Lord Foster. Para turis sebelumnya akan dilatih selama seminggu sebelum terbang.

"Saya ingin menjadi orang Irlandia pertama yang terbang ke angkasa," ujar penulis Bill Cullen (70 tahun). Dia memesan kursi untuk menjadi turis angkasa Virgin sejak tahun 2004.

Sementara calon penumpang lain, Grant Roberts (36), mengatakan, keinginannya terbang ke luar angkasa adalah dorongan dari kakeknya yang merupakan mantan pilot tempur di Royal Air Force. Kakeknya pun menjalani misi di Jerman selama Perang Dunia II.

Branson juga mengatakan akan meluncurkan dua transporter baru, yakni Launcher One. Transporter tersebut akan mampu membawa satelit kecil menuju angkasa. Ditargetkan, Launcher One akan beroperasi mulai tahun 2016 dan membawa kargo sebesar 227 kilogram.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bus Tidak Berizin Leluasa Beroperasi, Keselamatan Masyarakat Jadi Taruhan

Bus Tidak Berizin Leluasa Beroperasi, Keselamatan Masyarakat Jadi Taruhan

Whats New
Cara Daftar Mobile Banking Bank Papua dari HP Antiribet

Cara Daftar Mobile Banking Bank Papua dari HP Antiribet

Spend Smart
Cara Kirim Paket Barang lewat Ekspedisi dengan Aman untuk Pemula

Cara Kirim Paket Barang lewat Ekspedisi dengan Aman untuk Pemula

Whats New
Cara Top Up DANA Pakai Virtual Account BRI

Cara Top Up DANA Pakai Virtual Account BRI

Spend Smart
Cek Daftar Pinjol Resmi yang Berizin OJK Mei 2024

Cek Daftar Pinjol Resmi yang Berizin OJK Mei 2024

Whats New
Penyaluran Avtur Khusus Penerbangan Haji 2024 Diproyeksi Mencapai 100.000 KL

Penyaluran Avtur Khusus Penerbangan Haji 2024 Diproyeksi Mencapai 100.000 KL

Whats New
Pemilik Kapal Apresiasi Upaya Kemenhub Evakuasi MV Layar Anggun 8 yang Terbakar

Pemilik Kapal Apresiasi Upaya Kemenhub Evakuasi MV Layar Anggun 8 yang Terbakar

Whats New
Langkah AJB Bumiputera 1912 Setelah Revisi Rencana Penyehatan Keuangan

Langkah AJB Bumiputera 1912 Setelah Revisi Rencana Penyehatan Keuangan

Whats New
KKP dan Polri Gagalkan Penyelundupan 125.684 Benih Bening Lobster di Jambi

KKP dan Polri Gagalkan Penyelundupan 125.684 Benih Bening Lobster di Jambi

Whats New
Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

Whats New
Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

Whats New
OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

Whats New
SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

Whats New
Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

Whats New
Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com