Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

GMF dan Garuda Indonesia Group Raup Kontrak 2,5 Miliar Dollar AS di Singapore Airshow 2018

Kompas.com - 13/02/2018, 15:18 WIB
Kontributor Amerika Serikat, Andri Donnal Putera,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pihak PT Garuda Maintenance Facility (GMF) Aero Asia Tbk bersama Garuda Indonesia Group tercatat telah meneken kontrak kerja sama dengan rekan bisnis senilai 2,4 miliar dolar AS.

Kontrak kerja sama ini terjalin selama perhelatan pameran kedirgantaraan terbesar di Asia, Singapore Airshow 2018 di Changi Exhibition Center.

"Kontrak ini untuk memantapkan beberapa kesepakatan kerja sama dengan mitra-mitra strategis dalam mengembangkan rencana ekspansi bisnis kami," kata Direktur Utama GMF Iwan Joeniarto melalui keterangan tertulis, Selasa (13/2/2018).

Iwan menjelaskan kontrak 2,4 miliar dolar AS itu terbagi menjadi dua. Pertama 1,7 miliar dollar AS yang berasal dari pendapatan perawatan pesawat oleh maskapai yang terafiliasi serta beberapa strategic partnership. Bagian kedua, 700 juta dolar AS yang adalah sisanya, merupakan kontrak baru.

Selain membukukan kontrak 2,4 miliar dolar AS, GMF juga menandatangani kerja sama untuk ekspansi bisnisnya ke kawasan Timur Tengah dan Australia.

Menurut Iwan, hal itu dimungkinkan karena di kawasan tersebut terdapat potensi pasar perawatan pesawat yang tinggi, utamanya dalam bidang line maintenance.

"Dengan bermitra, kami harap dapat menyerap lebih besar lagi pasar perawatan pesawat dunia untuk pendapatan yang lebih besar lagi," tutur Iwan.

Langkah yang ditempuh GMF untuk mendukung ekspansi, salah satunya dengan mengajak instansi pendidikan dalam negeri bekerja sama untuk mencetak lulusan yang siap kerja.

Instansi pendidikan yang dimaksud di antaranya Politeknik Negeri Medan, Universitas Suryadharma, Politeknik Negeri Malang, Politeknik Negeri Sriwijaya, Politeknik Negeri Batam, dan Sekolah Tinggi Teknik Adisutjipto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com