Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Jawaban Pertamina Soal Terbakarnya Tumpahan Minyak di Perairan Balikpapan

Kompas.com - 31/03/2018, 18:36 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pertamina (Perseto) RU V Balikpapan bersama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balikpapan, Chevron serta Pertamina Hulu Mahakam telah berhasil memadamkan kebakaran di perairan Teluk Balikpapan.

Asal-usul ceceran minyak yang menjadi penyebab kebakaran tersebut masih dalam proses penyelidikan. Namun, Pertamina memastikan minyak bukan berasal dari kebocoran di saluran pipa milik perusahaan.

Pertamina juga membantah bahwa kebakaran yang terjadi merupakan upaya perusahaan untuk menghilangkan ceceran minyak.

"Isu yang beredar di media sosial bahwa kebakaran tersebut merupakan upaya Pertamina untuk menghilangkan ceceran minyak adalah berita tidak benar," ujar Yudi Nugraha, Regional Manager PT Pertamina Kalimantan, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (31/3/2018).

(Baca juga: Ada Minyak Tumpah di Perairan Balikpapan Sebelum Api dan Asap Muncul)

"Hasil pengecekan terhadap seluruh instalasi Pertamina yang melintasi Teluk Balikpapan, hingga saat ini tidak ditemukan kebocoran," jelasnya.

Dia menambahkan, Pertamina sendiri tidak mengalami kerugian apapun karena alat-alat miliknya tidak bermasalah. Tim internal telah melakukan pengecekan dan tidak menemukan masalah apa pun.

Kondisi operasional Kilang Pertamina tetap normal. Terminal BBM dan Depot LPG di Balikpapan juga tetap beroperasi normal menyalurkan bahan bakar untuk masyarakat.

"Kalau dari Pertamina hanya keluar (biaya) persiapan alat-alat pemadaman dan pembersihan minyak. Semua alat-alat tidak ada masalah. Jadi tidak ada kerugian. Dari uji laboratorium juga menunjukkan itu bahan bakar kapal (fuel oil), bukan minyak yang diproduksi oleh kami," jelas Yudi.

(Baca juga: Ada Minyak Tumpah di Perairan Balikpapan Sebelum Api dan Asap Muncul)

Dia mengatakan memang ada kapal yang turut terbakar di perairan Bengkulu. Tapi dia menegaskan bahwa itu bukanlah milik Pertamina.

"Ada yang kebakar itu kapal batubara, tapi bukan kita. Setahu kami itu kapal yang supply ke PLTU Tanjung Batu," jelasnya.

Sebelumnya, ditemukan adanya tumpahan minyak yang terbakar di perairan Bengkulu. Sekarang kebakaran tersebut telah berhasil dipadamkan, sedangkan penyebabnya masih dalam penyedilikan lebih lanjut.

 

Kesaksian warga

Sebelumnya, warga di sekitar Dermaga Telaga Emas, Balikpapan Barat, Balikpapan, Kalimantan Timur, menyebutkan ada semacam tumpahan minyak yang mencemari perairan di kawasan itu sebelum api dan asap hitam membumbung tinggi tiba-tiba muncul, Sabtu.

Mahdi (56), warga Jalan Sepaku yang biasa menjala di kawasan dermaga melempar jaring ke air lalu geleng-geleng kepala karena tak ada satu pun ikan yang nyangkut di jalanya.

"Ini minyak, Mas. Enggak bohong saya. Ini bau sekali di bawah. Dari tadi pagi. Baru ini lagi kulihat," ungkap Mahdi.

(Baca juga: Tumpahan Minyak di Teluk Balikpapan Sudah Menyebar Sejak Dini Hari)

Halaman:


Terkini Lainnya

Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Asosiasi Dukung Pemerintah Cegah Penyalahgunaan Narkoba pada Rokok Elektrik

Whats New
Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Impor Bahan Baku Pelumas Tak Lagi Butuh Pertek dari Kemenperin

Whats New
Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Work Smart
Pencabutan Status 17 Bandara Internasional Tak Berdampak ke Industri Penerbangan

Pencabutan Status 17 Bandara Internasional Tak Berdampak ke Industri Penerbangan

Whats New
Emiten Sawit Milik TP Rachmat (TAPG) Bakal Tebar Dividen Rp 1,8 Triliun

Emiten Sawit Milik TP Rachmat (TAPG) Bakal Tebar Dividen Rp 1,8 Triliun

Whats New
Adu Kinerja Keuangan Bank BUMN per Kuartal I 2024

Adu Kinerja Keuangan Bank BUMN per Kuartal I 2024

Whats New
Setelah Investasi di Indonesia, Microsoft Umumkan Bakal Buka Pusat Data Baru di Thailand

Setelah Investasi di Indonesia, Microsoft Umumkan Bakal Buka Pusat Data Baru di Thailand

Whats New
Emiten Persewaan Forklift SMIL Raup Penjualan Rp 97,5 Miliar pada Kuartal I 2024

Emiten Persewaan Forklift SMIL Raup Penjualan Rp 97,5 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
BNI Danai Akusisi PLTB Sidrap Senilai Rp 1,76 Triliun

BNI Danai Akusisi PLTB Sidrap Senilai Rp 1,76 Triliun

Whats New
Soroti Kinerja Sektor Furnitur, Menperin: Masih di Bawah Target

Soroti Kinerja Sektor Furnitur, Menperin: Masih di Bawah Target

Whats New
Harga Jagung Turun di Sumbawa, Presiden Jokowi: Hilirisasi Jadi Kunci Stabilkan Harga

Harga Jagung Turun di Sumbawa, Presiden Jokowi: Hilirisasi Jadi Kunci Stabilkan Harga

Whats New
IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

Whats New
Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Whats New
BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

Whats New
Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com