Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

September 2018, Tingkat Pengangguran AS terendah dalam 49 Tahun

Kompas.com - 06/10/2018, 15:29 WIB
Mutia Fauzia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

Sumber CNN Money

WASHINGTON, KOMPAS.com - Tingkat pengangguran di Amerika Serikat turun menjadi 3,7 persen pada September 2018. Angka tersebut adalah yang terendah sejak December 1969.

Perekonomian AS menambah 134.000 pekerjaan pada bulan lalu, angka tersebut di bawah perkiraan serta rata-rata bulanan tahun ini.

Dikutip dari CNN Money, Departemen Tenaga Kerja AS menyatakan, badai yang melanda Florence cukup berpengaruh terhadap tingkat kesempatan kerja. Hal ini lantaran kesempatan kerja untuk sektor jasa yang sedikit rendah jika dibandingkan dengan tren yang cenderung terus meningkat dalam beberapa bulan belakangan.

Namun di sisi lain, peningkatan jumlah kesempatan kerja dalam dua bulan direvisi meningkat hingga 87.000 pekerjaan, sehingga meningkatkan rata-rata bulanan menjadi 211.400 pekerjaan.

Rendahnya tingkat pengangguran serta angka pertumbuhan lapangan kerja yang relatif lemah bisa jadi menunjukkan bahwa pemilik usaha sulit untuk menambah posisi baru lantaran pekerja yang sudah cukup tersedia.

Dalam setahun belakangan, perekrut telah lebih terbuka untuk beberapa kandidat pekerja yang biasanya dilewatkan, seperti calon pekerja dengan sejarah kriminal. Tingkat pekerja dengan disabilitaspun juga meningkat tajam selama dua bulan terakhir.

Akan tetapi pertumbuhan upah belum dapat dipercepat. Penghasilan perjam rata-rata meningkat 2,8 persen sepanjang tahun, sedikit di atas rata-rata setahun terkahir, namun sedikit menurun dibanding dengan peningkatan bulan lalu.

Namun angka-angka tersebut belum disesuaikan dengan inflasi yang telah berpengaruh terhadap kenaikan upah dalam beberapa bulan terakhir lantaran Federal Reserve telah menaikkan suku bunga sebagai respon atas menguatnya ekonomi AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com