Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Jitu Bagi "Working Mom" agar Pekerjaan dan Keluarga Seimbang

Kompas.com - 24/02/2019, 08:00 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Membagi waktu bagi seorang ibu rumah tangga bukanlah perkara yang mudah, terlebih jika merangkap menjadi working mom alias menjadi wanita karier. Mulai dari urusan pekerjaan yang menyita waktu dan emosi, hingga urusan rumah yang seolah tak ada habisnya.

Lalu, bagaimana cara membagi waktu antara pekerjaan dan keluarga bagi seorang ibu yang bekerja? Tak sulit, intip cara berikut ini seperti dikutip dari Cermati.com, agar keduanya seimbang.

1. Buat Rencana Menu Masakan dalam Satu Minggu

Terkadang hanya urusan mau makan apa bisa cukup memusingkan kepala. Untuk itu, buatlah daftar rencana menu masakan untuk satu minggu.

Anda bisa menyusunnya di saat sedang libur bekerja di hari Sabtu atau Minggu untuk seminggu ke depan. Sehingga semua bisa disiapkan sejak awal, mulai dari kebutuhan bahan makanan yang harus dibeli dan lainnya.

Selain itu, akan lebih efektif dan efisien karena tidak akan menghadapi yang namanya kehabisan salah satu bahan makanan atau bumbu yang harus digunakan. Anda pun juga tidak akan berlama-lama memikirkan masakan apa yang henda dihidangkan untuk keluarga.

2. Manfaatkan Belanja via ‘Online’

Sekarang ini eranya serba teknologi. Sehingga bisa memperlancar dan memudahkan setiap kegiatan dan transaksi, tak terkecuali urusan belanja.

Jika dahulu harus menyempatkan waktu untuk pergi ke pasar atau supermarket, maka sekaranng tinggal duduk manis di rumah, berbagai barang-barang belanjaan kebutuhan sehari-hari pun bisa dipenuhi dengan mudah.

Caranya, dengan memanfaatkan aplikasi belanja online. Ada banyak pedagang kebutuhan sehari-hari yang menjual berbagai barang kebutuhan rumah tangga secara online. Manfaatkan kemudahan berbelanja ini, sehingga Anda tidak lagi harus punya waktu khusus untuk keluar rumah hanya untuk belanja.

Baca Juga: Beli Pulsa Online, Keuntungan dan Cara Beli yang Aman

3. Siapkan ‘Outfit’ yang akan Digunakan Sehari Sebelumnya

Menyiapkan outfit untuk bekerja sering kali menyita waktu, terlebih untuk Anda yang tergolong perfeksionis untuk urusan pakaian. Anda tentunya membutuhkan waktu lebih hanya untuk memilih dan merapihkan pakaian yang hendak dipakai.

Oleh karenanya dengan menyiapkan outfit sehari sebelumnya setidaknya dapat meminimalisir waktu yang Anda buang di pagi hari dan menyiapkan keperluan lain agar lebih fokus bekerja dan urusan rumah tangga pun masih dapat ditangani.

4. Maksimalkan ‘Gadget’ untuk Mengoptimalkan Kegiatan

Kemajuan teknologi dan informasi saat ini membuat semua orang lebih dimudahkan. Salah satunya berkat kehadiran aplikasi asisten pribadi yang membuat berbagai kegiatan lebih terorganisir.

Beberapa aplikasi yang dapat Anda gunakan contohnya Google Calendar yang berfungsi sebagai pengingat hingga personal assistant seperti Siri yang disematkan dalam ponsel pintar iPhone.

Fungsi Google Calendar adalah meningatkan Anda setiap event yang telah dimasukkan sebelumnya, sedangkan Siri sendiri adalah Artificial Intelligence yang akan membantu Anda mulai dari menelepon rekan kerja, memesan taksi online, membuat agenda meeting dan masih banyak lagi.

Dengan memaksimalkan gadget yang Anda miliki, Anda pun tak akan kerepotan menyusun agenda meeting, acara nikahan teman, hingga pulang tepat waktu.

5. Tingkatkan ‘Quality Time’ dengan Anak

Kesibukan Anda sebagai wanita karier membuat waktu dengan buah hati semakin terbatas. Untuk meningkatkan quality time dengan anak, Anda bisa memulainya dengan membangun komunikasi dari hal terkecil.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Industri Fintech Lending Rugi pada Awal 2024, Ini Sebabnya Menurut Asosiasi

Industri Fintech Lending Rugi pada Awal 2024, Ini Sebabnya Menurut Asosiasi

Whats New
Menteri Trenggono Minta Reklamasi PIK Pakai Sedimentasi Laut

Menteri Trenggono Minta Reklamasi PIK Pakai Sedimentasi Laut

Whats New
Tren dan Peluang Investasi Kripto, Indonesia Berpotensi Pimpin Pasar ASEAN

Tren dan Peluang Investasi Kripto, Indonesia Berpotensi Pimpin Pasar ASEAN

Spend Smart
Kredit BNI Tumbuh Jadi Rp 695,16 Triliun pada Kuartal I 2024, UMKM dan Konsumer Jadi Mesin Baru

Kredit BNI Tumbuh Jadi Rp 695,16 Triliun pada Kuartal I 2024, UMKM dan Konsumer Jadi Mesin Baru

Whats New
Elnusa dan Pertagas Siap Kerjakan Proyek Kolaborasi Infrastruktur Energi di Kandis Riau

Elnusa dan Pertagas Siap Kerjakan Proyek Kolaborasi Infrastruktur Energi di Kandis Riau

Whats New
Perluasan Sektor Kredit, 'Jamu Manis' Terbaru dari BI untuk Perbankan

Perluasan Sektor Kredit, "Jamu Manis" Terbaru dari BI untuk Perbankan

Whats New
Survei BI: Kebutuhan Pembiayaan Korporasi pada Kuartal I-2024 Meningkat

Survei BI: Kebutuhan Pembiayaan Korporasi pada Kuartal I-2024 Meningkat

Whats New
Stranas Bisnis dan HAM, Upaya Pemerintah Lindungi Pekerja dalam Praktik Bisnis

Stranas Bisnis dan HAM, Upaya Pemerintah Lindungi Pekerja dalam Praktik Bisnis

Whats New
Soal Boks Mainan Megatron 'Influencer' Rusak, Ini Penjelasan Bea Cukai dan DHL

Soal Boks Mainan Megatron "Influencer" Rusak, Ini Penjelasan Bea Cukai dan DHL

Whats New
Kredit Bank Jatim Naik 18,7 Persen Sepanjang Kuartal I-2024

Kredit Bank Jatim Naik 18,7 Persen Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Menteri Trenggono Akui Sulit Cegah Penyelundupan Benih Lobster

Menteri Trenggono Akui Sulit Cegah Penyelundupan Benih Lobster

Whats New
Ormas Bakal Bisa Kelola Izin Tambang, Ini Alasan Bahlil

Ormas Bakal Bisa Kelola Izin Tambang, Ini Alasan Bahlil

Whats New
TRIS Bakal Bagikan Dividen Final, Simak Besarannya

TRIS Bakal Bagikan Dividen Final, Simak Besarannya

Whats New
Kenaikan BI Rate Tak Beri Dampak Langsung ke Industri Fintech Lending

Kenaikan BI Rate Tak Beri Dampak Langsung ke Industri Fintech Lending

Whats New
Menteri Trenggono Ungkap Ada 5 Perusaahan Vietnam yang Tertarik Investasi Benur

Menteri Trenggono Ungkap Ada 5 Perusaahan Vietnam yang Tertarik Investasi Benur

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com