Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barata Dapat Kontrak Revitalisasi Pabrik Gula Senilai Rp 866 Miliar

Kompas.com - 28/08/2018, 10:12 WIB
Hamzah Arfah,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com – PT Barata Indonesia yang berpusat di Gresik, Jawa Timur,  mendapatkan kontrak revitalisasi Pabrik Gula (PG) Gempolkrep milik PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X yang berada di Mojokerto.

Penandatanganan kerja sama dilakukan di kantor PTPN X di Surabaya, Senin (27/8/2018), antara Direktur Utama Barata Indonesia Silmy Karim dan Dirut PTPN X oleh Dwi Satriyo Annurogo, dengan disaksikan oleh tim dari Kejaksaan Jawa Timur.

Dalam penandatanganan ini juga disepakati Barata Indonesia bertindak sebagai pihak yang melakukan pengerjaan pabrik bioethanol milik PTPN X, yang juga terletak di Mojokerto.

Barata Indonesia bakal mengerjakan proyek peningkatan kapasitas PG Gempolkrep, yang sebelumnya berkapasitas 6500 TCD menjadi 8000 TCD. Dengan selanjutnya, proyek ini akan terintegrasi dengan pabrik bioethanol dan co generation, Gempolkrep milik PTPN X.

Baca juga: Karena Ide Presiden Jokowi, Bekas Pabrik Gula Ini Berubah Fungsi Jadi Concert Hall

Adapun untuk total nilai proyek yang didapatkan oleh Barata dalam pengerjaan proyek kali ini mencapai Rp 866 miliar, dengan durasi pengerjaan kurang lebih selama 15 bulan.

Dalam proyek PG Gempolkrep, Barata Indonesia menggandeng provider teknologi Sutech Thailand, yang dianggap sudah berpengalaman dalam membangun pabrik gula di Indonesia.

“Proyek PG Gempolkrep merupakan proyek industri gula keempat, yang berhasil diperoleh Barata Indonesia dalam kurun waktu dua tahun terakhir. Dengan pengalaman yang kami miliki, Barata memang ingin menjadi solution provider bagi proyek-proyek industri Agro, khususnya industri gula nasional,” ujar Silmy Karim dalam siaran pers yang  diterima Kompas.com, Senin (27/8/2018).

Sebelum mendapatkan proyek untuk pengerjaan PG Gempolkrep, Barata Indonesia sempat tercatat mendapatkan proyek revitalisasi untuk tiga pabrik gula. Yakni, PG Rendeng milik PTPN IX, PG Asembagus milik PTPN XI, serta PG Bombana.

Kepastian ini juga mendapat sambutan baik dari Kementerian BUMN melalui Deputi Bidang Usaha Industri Agro dan Farmasi, Wahyu Kuncoro. Ia mengatakan, proyek PG Gempolkrepp-Mojokerto milik PTPN X, merupakan bagian dari program revitalisasi pabrik gula milik BUMN. Program ini dilakukan, guna mendukung kebijakan pemerintah dalam rangka mewujudkan swasembada gula.

“Revitalisasi pabrik gula milik BUMN akan meningkatkan produksi gula, sekaligus akan mendukung terwujudnya swasembada gula nasional,” tutur Wahyu.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Spend Smart
Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com