Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri Rini Cek Penyambungan Listrik Gratis untuk 11.000 Rumah di Bekasi

Kompas.com - 25/01/2019, 19:11 WIB
Murti Ali Lingga,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali menyambungkan listrik secara gratis untuk 11.000 rumah tangga tidak mampu di Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi, Jawa Barat.

Bantuan penyambungan kelistrikan kedua wilayah ini diberikan langsung secara simbolis oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan didampingi Menteri BUMN, Rini M Soemarno di Kelurahan Marga Jaya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jumat (25/1/2019).

Rini mengungkapkan, bantuan kelistrikan bagi masyarakat di Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi merupakan wujud nyata kepedulian BUMN sebagai agen pembangunan. Tidak hanya menciptakan keuntungan tetapi juga terlibat dalam program-program yang secara nyata mendorong perbaikan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat.

"Untuk tahap pertama, enam BUMN karya bersinergi dengan PLN memberikan bantuan penyambungan listrik gratis bagi 317 rumah tangga di Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi," kata Rini di Kota Bekasi, Jumat (25/1/2019).

Baca juga: Prabowo Sebut Sejumlah BUMN Bangkrut, Ini Respons Menteri Rini

Dia menyebutkan, sisa 10.683 penyambungan listrik gratis akan diselesaikan secara bertahap dan rampung pada Maret tahun ini.

Adapun BUMN yang terlibat dalam bantuan kelistrikan ini ialah PT Waskita Karya , PT Hutama Karya, PT Wijaya Karya, PT Adhi Karya, dan Perumnas.

“Terima kasih kepada BUMN yang sudah bersinergi memberikan bantuan listrik kepada masyarakat. Saya terus mendorong dan memastikan masyarakat yang tadinya hanya bisa menikmati listrik secara lavering (mengambil listrik dari tetangga), kini sudah bisa menikmati listrik dari PLN," ujarnya.

Presiden Jokowi bersama Menteri BUMN, Rini M Soemarno langsung mendatangi beberapa rumah warga di Kelurahan Marga Jaya, Kota Bekasi. Mereka memastikan penyambungan kelistrilan gratis ini sudah terealisasi dan dirasalan warga.

Penyambungan listrik di Bekasi dan Kota Bekasi merupakan bagian dari program penyambungan listrik di Jawa Barat dengan skema sinergi BUMN.

Sebelumnya, penyambungan listrik gratis juga telah dilakukan beberapa daerah sepeti Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kabupaten Bandung, Kabupaten Garut, Kabupaten Tasikmalaya. Kemudian Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Cianjur, dan Kabupaten Sukabumi. Total ada 100.970 rumah tangga tidak mampu telah menikmati listrik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com