Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelesiran ke Luar Negeri? Ini Cara Tukar Uang agar Tidak Rugi

Kompas.com - 22/10/2017, 10:00 WIB

Tukarkan uang Anda di saat yang tepat, di mana kurs masih cukup stabil. Menukarkan uang di awal pekan, bisa dijadikan sebagai pertimbangan, mengingat di saat-saat ini kurs cenderung stabil, terutama di pagi hari.

Anda juga bisa menukarkan uang beberapa hari sebelum keberangkatan. Jika ternyata akan bepergian di musim liburan nanti, sebab nilai kurs akan meningkat di saat liburan tiba.

Hindari untuk melakukan penukaran dengan terburu-buru, terutama saat Anda telah berada di bandara, sebab nilai tukar di bandara akan jauh lebih rendah daripada tempat penukaran lainnya dan Anda bisa kehilangan banyak uang akibat selisih nilai tukar yang sangat tinggi ini.

4.Pahami Selisih Nilai Tukar

Beberapa mata uang akan memiliki selisih nilai tukar yang cukup tinggi terhadap Rupiah, sebut saja Euro atau bahkan Baht. Jika berniat untuk bepergian ke negara yang menggunakan mata uang seperti ini, pertimbangkan kembali untuk masalah nilai tukar yang tinggi ini.

Jangan sampai Anda mengalami kerugian akibat hal ini, terutama jika Anda berencana untuk menukarkan uang dalam jumlah yang cukup banyak.

Daripada menukarkan uang secara langsung, akan jauh lebih baik jika Anda menukarkannya terlebih dahulu menjadi dolar, baru tukarkan menjadi Euro atau mata uang lainnya yang selisih nilai tukarnya tinggi.

5.Tukarkan Kembali ke Rupiah

Anda masih memiliki uang sisa yang cukup banyak dan tidak ingin menyimpan mata uang asing nantinya? Tidak ada salahnya untuk menukarkan kembali uang ke dalam Rupiah, terutama jika memang jarang bepergian ke luar negeri.

Apabila ingin menukarkan kembali uang ke dalam Rupiah, maka ada baiknya Anda melakukan hal ini saat masih di luar negeri, mengingat beberapa negara justru bisa memberikan nilai tukar yang lebih tinggi dan menguntungkan.

Namun jika Anda memiliki rencana atau bahkan sering bepergian ke luar negeri, simpan saja uang tersebut.

Luangkan waktu Anda untuk Menukarkannya

Menukarkan uang ke mata uang asing memang bukan pekerjaan yang sulit. Namun meski demikian, hal ini perlu dilakukan dengan hati-hati,agar tidak mengalami kerugian akibat selisih nilai tukar yang tinggi.

Luangkan waktu secara khusus untuk pekerjaan ini sehingga Anda bisa mendapatkan nilai tukar terbaik.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com