Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri Susi Mau Bikin Susinisasi di Anggaran KKP

Kompas.com - 07/12/2017, 12:19 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti akan merombak anggaran kementeriannya pada 2018. Dengan cara mengalihkan anggaran yang membutuhkan bagi para nelayan. 

Susi menerangkan, salah satu anggaran yang dialihkan yakni anggaran untuk forum diskusi yang bisa mencapai Rp 2 miliar dalam dua kali penyelenggaraan.  Padahal lanjut dia, anggaran pengadaan kapal hanya Rp 200 juta. 

"Spending Rp 2 miliar, bikin FGD di Bandung, Bali itu terlalu mahal. Hal seperti ini mohon juga diubah. Kalau kita mau, kita bisa. Makanya, kami mau bikin susinisasi di anggaran," ujar Susi di Jakarta, Kamis (7/12/2017). 

Pemilik Makapai Susi Air ini mengatakan, pihaknya akan membuat sebuah rapat kerja untuk semua pegawai untuk fokus merencanakan apa yang harus dilakukan pada tahun depan.

Baca juga: Menteri Susi: Kalau Pak Gubernur Mau Membersihkan Danau Sunter, Top!

"Saya enggak mau retret dicampur dengan lain-lain, dengan bisnis forum. Saya putuskan tunda cuti saya. Enggak ada yang keluar kantor. Kita fokus apa yang kita mau lakukan," kata dia. 

Meski demikian, Susi meyakini bahwa kementerian bisa mengelola anggaran lebih baik pada tahun 2018. 

"2018 KKP akan praktekan dengan jauh lebih prudent dan jauh lebih good governance," sebut dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com