Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertamina Lakukan Pengapalan Perdana Minyak Mentah Blok Mahakam

Kompas.com - 12/01/2018, 19:36 WIB
Dani Julius Zebua

Penulis

BALIKPAPAN, KOMPAS.com – Pabrik-pabrik pengolahan milik PT Pertamina (Persero) akan mengolah minyak mentah yang diperoleh dari sumur-sumur di Wilayah Kerja (Blok) Mahakam, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Pertamina Integrated Supply Chain (ISC) merupakan pembeli domestik minyak dari blok yang dikelola PT Pertamina Hulu Mahakam (PHM) ini.

PHM mengapalkan 150.000 barrel minyak mentah dari Terminal Senipah ke kapal tanker MT Gede milik Pertamina yang akan membawanya ke pengolahan.

“Hari ini adalah pengapalan (memuat minyak ke tanker) perdana. Tidak ada kendala dan semua berjalan lancar. Kita sudah terbiasa dan bukan hal istimewa. Kita bekerja selalu serius,” kata Anto Sunaryanto, Vice Presiden Well Contruction and Intervention PHM, Kamis (13/1/2018).

Dia mengatakan, pengapalan minyak mentah ini untuk tujuan pengolahan minyak di Renivery Unit V Pertamina di Balikpapan.

Baca juga: Per 1 Januari 2018, Pertamina Resmi Kuasai Blok Mahakam

PHM merupakan anak usaha PT Pertamina Hulu Energi. PHM mengelola blok ini sejak WK Mahakam beralih dari Total E&P Indonesie (TEPI) ke Pertamina pada 1 Januari 2018 lalu.

WK Mahakam, dulunya disebut Blok Mahakam, dikelola TEPI & Inpex selama 50 tahun. Selain minyak, blok ini bahkan menjadi produsen gas bumi terbesar di Indonesia dan menyumbang sekitar 13 persen produksi gas nasional.

Pengapalan perdana dilakukan secara sederhana, mulai dari mengunjungi control room atau pusat kendali seluruh kegiatan di terminal, membuka keran pipa yang mengalirkan minyak mentah ke tanker pada Kamis siang. Serta memajang spanduk bertuliskan “Pengapalan Perdana Minyak Mentah PT PHM” yang terpasang di berbagai sudut area dalam terminal hingga kapal tanker.

“Ini bukan simbol. Ini sebagai bukti bahwa alih kelola sudah berjalan dengan baik,” ucap Anto.

Adapun minyak mentah yang dimuat ke MT Gede adalah Handil Mix Crude, minyak mentah yang diperoleh dari lapangan Handil. Minyak ini merupakan salah satu dari beberapa jenis minyak mentah yang diproduksi PHM.

Selain Handil Mix Crude juga ada Bekapai Crude oil yang diproduksi dari Lapangan Bekapai, Badak Crude Oil dari Lapangan Badak yang dioperasikan Vico Indonesia, Senipah Condensate, dan Bontang Return Condensate.

PHM menargetkan 68 kali pengapalan minyak mentah dari Senipah sepanjang 2018 ini. Selain itu, PHM juga menargetkan 9 kali pengapalan setahun dari Terminal Santan untuk minyak jenis Badak Crude Oil dan Bontang Return Condensate.

Seluruh produksi minyak mentah dan kondensat dari WK Mahakam ini akan dialokasi ke kilang minyak dalam negeri seperti PT Pertamina, RU V Balikpapan, dan RU IV Cilacap. Sedangkan yang dari Bontang dikapalkan ke TPPI Tuban. “Semua didistribusikan ke kilang Pertamina,” kata Anto.

Beberapa jenis minyak dan kondensat disimpan di 6 tangki di Terminal Senipah, termasuk Handil Mix Crude. Dari tangki itu kemudian minyak dialirkan ke kapal tanker milik Pertamina, melalui fasilitas single buoy mooring (SBM), 11 kilometer jauhnya dari bibir pantai. SBM merupakan tempat kapal tertambat sekaligus mengisi muatan.

“Satu jam 18.000 barrel. Kalau 150.000 bisa lebih dari 6 jam,” kata Marhaini, petugas di ruang kontrol Terminal Senipah.

Humas SKK Migas untuk Kalimantan Sulawesi, Damar Setiawan mengharapkan, operasi lifting ini bisa terus berjalan tanpa hambatan. “Kita semua berharap lifting dan shipping akan terus dipertahankan,” kata Damar.

Kompas TV Sepanjang 2016 lalu, Pertamina memperoleh pendapatan lebih dari Rp 487 Triliun.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Cara Isi Token Listrik secara Online via PLN Mobile

Work Smart
Pencabutan Status 17 Bandara Internasional Tak Berdampak ke Industri Penerbangan

Pencabutan Status 17 Bandara Internasional Tak Berdampak ke Industri Penerbangan

Whats New
Emiten Sawit Milik TP Rachmat (TAPG) Bakal Tebar Dividen Rp 1,8 Triliun

Emiten Sawit Milik TP Rachmat (TAPG) Bakal Tebar Dividen Rp 1,8 Triliun

Whats New
Adu Kinerja Keuangan Bank BUMN per Kuartal I 2024

Adu Kinerja Keuangan Bank BUMN per Kuartal I 2024

Whats New
Setelah Investasi di Indonesia, Microsoft Umumkan Bakal Buka Pusat Data Baru di Thailand

Setelah Investasi di Indonesia, Microsoft Umumkan Bakal Buka Pusat Data Baru di Thailand

Whats New
Emiten Persewaan Forklift SMIL Raup Penjualan Rp 97,5 Miliar pada Kuartal I 2024

Emiten Persewaan Forklift SMIL Raup Penjualan Rp 97,5 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
BNI Danai Akusisi PLTB Sidrap Senilai Rp 1,76 Triliun

BNI Danai Akusisi PLTB Sidrap Senilai Rp 1,76 Triliun

Whats New
Soroti Kinerja Sektor Furnitur, Menperin: Masih di Bawah Target

Soroti Kinerja Sektor Furnitur, Menperin: Masih di Bawah Target

Whats New
Harga Jagung Turun di Sumbawa, Presiden Jokowi: Hilirisasi Jadi Kunci Stabilkan Harga

Harga Jagung Turun di Sumbawa, Presiden Jokowi: Hilirisasi Jadi Kunci Stabilkan Harga

Whats New
IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

Whats New
Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Whats New
BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

Whats New
Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Whats New
Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com