Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BUMN China Bakal Bantu Pembangunan Theme Park Lido Milik MNC Land

Kompas.com - 16/05/2018, 22:02 WIB
Ridwan Aji Pitoko,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

Sumber CNN Money

WASHINGTON, KOMPAS.com -  Salah satu BUMN China, MCC Group, bakal ikut dalam proyek pembangunan Theme Park Lido, Jawa Barat. Taman hiburan ini merupakan bagian dari MNC Lido City, yang merupakan proyek  PT MNC Land Tbk, salah satu entitas usaha milik pengusaha Hary Tanoesoedibjo.

Seperti dilansir CNN Money Rabu (16/5/2018), MCC Group mengungkapkan bahwa Kamis (10/5/2018) telah meresmikan kesepakatan untuk pembangunan taman hiburan tersebut.

Kesepakatan itu terjadi di tengah-tengah upaya negosiasi AS dengan China terkait isu perang dagang yang terjadi di antara kedua negara itu.

Sebagai informasi, dalam proyek MNC Lido City itu, perusahaan milik Presiden AS Donald Trump, Trump Organization juga ikut terlibat.

Baca juga: Garap Theme Park Lido, MNC Land Peroleh Pinjaman Rp 6,7 Triliun dari China

Trump Organization sendiri, Selasa (15/5/2018) waktu setempat, menyebutkan bahwa kesepakatan yang dimiliki pihaknya berbeda dengan proyek yang didukung BUMN China tersebut.

"Proyek taman bermain itu sepenuhnya dimiliki oleh MNC Land dan tak ada hubungannya dengan Trump Organization. Hubungan kerja sama antara MNC Land dengan Trump Organization hanya meliputi kerja sama pada 2015 untuk proyek hotel dan residensial yang dimiliki MNC Land di MNC Lido City serta MNC Bali Resort," sebutnya.

Adapun MNC sendiri memberikan pernyataan serupa dengan Trump Organization.

Donald Trump sendiri sudah memimpin lagi di Trump Organization sejak dia menjadi Presiden AS. Kedua anaknya, Donald Trump Jr dan Erick Trump mengambil alih kepemimpinan Trump di perusahaan ini.

Pada 2015 silam, Trump Organization bermitra dengan MNC Land untuk menyematkan nama Trump pada lapangan golf, hotel, dan residensial yang dibangun dalam proyek MNC Lido City.

"Pembangunan Hotel Trump ada di dalam rencana induk pengembangan MNC Lido City yang juga akan menjadi tempat lapangan golf Trump pertama di Asia bersama dengan spa kelas dunia, hotel mewah, dan residensial," ucap Donald Trump Jr dalam pernyataannya pada September 2015 silam.

Dalam pernyataan yang sama, CEO MNC Hary Tanoesodibjo menyebutkan bahwa MNC Lido City sebagai integrasi destinasi resor dan gaya hidup dengan taman bermain kelas dunia pertama di Indonesia yang bersandingan dengan properti mewah Trump.

Sementara pada Juni 2016, MNC mengatakan telah mencapai sebuah kerja sama dengan MCC Group untuk merancang dan membangun taman bermain yang terintegrasi di Lido.

Namun, MCC Group masih enggan berkomentar terkait kesepakatan itu dan juga enggan berkomentar soal finalisasi desain taman bermain yang di dalamnya terdapat properti milik Trump Organization.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IHSG Turun Tipis di Awal Sesi, Rupiah Dekati Level Rp 16.000

IHSG Turun Tipis di Awal Sesi, Rupiah Dekati Level Rp 16.000

Whats New
Berapa Denda Telat Bayar Listrik? Ini Daftarnya

Berapa Denda Telat Bayar Listrik? Ini Daftarnya

Whats New
Detail Harga Emas Antam Senin 6 Mei 2024, Turun Rp 3.000

Detail Harga Emas Antam Senin 6 Mei 2024, Turun Rp 3.000

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 6 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 6 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Bappeda DKI Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Bappeda DKI Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Transfer Pengetahuan dari Merger TikTok Shop dan Tokopedia Bisa Percepat Digitalisasi UMKM

Transfer Pengetahuan dari Merger TikTok Shop dan Tokopedia Bisa Percepat Digitalisasi UMKM

Whats New
Harga Bahan Pokok Senin 6 Mei 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Senin 6 Mei 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
IHSG Diperkirakan Melaju, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Diperkirakan Melaju, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Kesenjangan Konsumsi Pangan dan Program Makan Siang Gratis

Kesenjangan Konsumsi Pangan dan Program Makan Siang Gratis

Whats New
Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Erick Thohir: 82 Proyek Strategis BUMN Rampung, tapi Satu Proyek Sulit Diselesaikan

Erick Thohir: 82 Proyek Strategis BUMN Rampung, tapi Satu Proyek Sulit Diselesaikan

Whats New
Ketika Pajak Warisan Jadi Polemik di India

Ketika Pajak Warisan Jadi Polemik di India

Whats New
BTN Konsisten Dongkrak Inklusi Keuangan lewat Menabung

BTN Konsisten Dongkrak Inklusi Keuangan lewat Menabung

Whats New
[POPULER MONEY] HET Beras Bulog Naik | Kereta Tanpa Rel dan Taksi Terbang Bakal Diuji Coba di IKN

[POPULER MONEY] HET Beras Bulog Naik | Kereta Tanpa Rel dan Taksi Terbang Bakal Diuji Coba di IKN

Whats New
Bakal Diumumkan Hari Ini, Ekonomi Indonesia Diramal Masih Tumbuh di Atas 5 Persen

Bakal Diumumkan Hari Ini, Ekonomi Indonesia Diramal Masih Tumbuh di Atas 5 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com