Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Promo dan Diskon Selama Pilkada Serentak

Kompas.com - 27/06/2018, 10:58 WIB
Ridwan Aji Pitoko,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Berbagai perusahaan memberikan diskon pembelian bagi para pemilih yang melakukan pencoblosan saat Pilkada serentak, Rabu (27/6/2018).

Berdasarkan data yang dihimpun Kompas.com dari berbagai media sosial seperti Instagram dan Twitter, beberapa gerai makanan dan minuman menginfokan adanya promo-promo selama Pilkada serentak.

Seperti dikutip dari akun Instagram-nya (breadlifebakery), merk roti BreadLife memberikan diskon 20 persen untuk seluruh produknya pada 27 Juni 2018.

Dengan menunjukkan tinta di jari sebagai bukti pencoblosan, maka masyarakat bisa mendapatkan promo diskon tersebut.

Lain halnya dengan produk es krim Haagen-Dasz yang memberikan ekstra satu scoop es krim dalam setiap pembelian es krim di toko mereka yang ada di Summarecon Mall Serpong, Tangerang.

Promo tersebut berlaku selama sehari dengan menunjukkan jari yang telah dicelup tinta sebagai bukti pencoblosan.

Sementara itu, restoran OldTown White Coffee memberikan gratis satu varian minuman sensational drink selama sehari penuh pada Rabu ini.

Promo itu bisa didapatkan cukup dengan melakukan swafoto dengan menunjukkan jari bertinta sebagai bukti pencoblosan.

Tak hanya makanan dan minuman, promo Pilkada juga diberikan untuk tiket menonton bioskop di Cinemaxx. Dikutip dari akun Instagramnya (cinemaxxtheater), selama Pilkada serentak diberikan harga spesial untuk pembelian tiket menonton di Cinemaxx untuk semua film pada semua kelas dengan minimal pembelian satu tiket.

Promo tersebut berlaku di seluruh Cinemaxx yang ada di Indonesia.

Sementara itu, produsen otomotif Honda memberikan Promo Pilkada berupa diskon jasa service motor hingga 10 persen di bengkel-bengker resminya selama 27 Juni 2018.

Diskon tersebut dapat diperoleh dengan cara menunjukkan bukti pencoblosan berupa jari yang dicelupkan ke dalam tinta.

Terakhir ada gratis karaoke selama sejam di outlet Inul Vizta yang berada di Harapan Indah, Blu Plaza, Mega Bekasi, Karawang, Cileungsi, Bandung, Bangka, Padang, Lubuk Linggau, dan Surabaya Town Square.

Promo tersebut berlaku hanya saat Pilkada serentak dengan ketentuan minimal check-in selama dua jam.

Jadi, selamat menikmati diskon dan promo Pilkada serentak ya!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Whats New
Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Whats New
Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Whats New
MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

Whats New
Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Whats New
Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Whats New
Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Whats New
Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Whats New
Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Whats New
Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Whats New
Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Spend Smart
Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Whats New
Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com