Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teknologi Digital Buat Bank Lebih Efisien

Kompas.com - 06/02/2018, 08:47 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Perkembangan teknologi memberikan angin segar bagi pelaku industri perbankan. Selain bisa meningkatkan layanan kepada nasabah, melalui teknologi juga dapat meningkatkan efisiensi bisnis perbankan.

Direktur Teknologi Informasi, PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN) Karim Siregar, mengatakan, teknologi digital berdampak pada efisiensi biaya yang dikeluarkan oleh perbankan.  Namun, perbankan juga berpotensi kehilangan pangsa pasar, sebab, financial technology (fintech) mulai masuk ke industri perbankan.

"Efisiensi perbankan akan sangat baik sehingga biaya pelayanan akan turun namun akibatnya bank akan kehilangan sumber pendapatan," ujar Karim saat menjadi pembicara pada acara Disruptif Ekonomi Digital di Ritz Carlton, Jakarta, Senin (5/1/2018).

Karim menyebutkan, efisiensi perbankan melalui teknologi bisa didapatkan melalui turunnya biaya pembukaan dan pengelolaan rekening nasabah, penurunan biaya pada saat penarikan dan proses menabung.

Baca juga: Jokowi: Perbankan Jangan Asyik Mengumpulkan DPK...

Sebagai contoh, dalam satu tahun perbankan harus mengeluarkan biaya sebesar 100 dollar AS guna melayani nasabah nya secara tradisional, sedangkan jika menggunakan sistem digital, biaya yang dikeluarkan hanya 5 dollar AS per tahun.

Terkait hilangnya potensi pasar, Karim mengatakan, saat ini mau tidak mau perbankan harus berkolaborasi dengan fintech.  Sebab fintech yang berkembang saat ini memiliki kemampuan analisis data, efisiensi biaya, dan berorientasi pada kebutuhan konsumen.

Menurut Karim, BTPN sendiri telah mengeluarkan beberapa produk yang berorientasi pada perkembangan teknologi yakni BTPN Wow! dan Jenius.

Kompas TV Produsen makanan Indofood memperluas kanal distribusi penjualan.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Whats New
9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

Whats New
Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Whats New
OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

Whats New
Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan 'Buyback' Saham

Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan "Buyback" Saham

Whats New
Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Whats New
60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

Whats New
Surat Utang Negara adalah Apa?

Surat Utang Negara adalah Apa?

Work Smart
Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Whats New
Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Whats New
Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

BrandzView
Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Whats New
Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Whats New
Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com