Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiket Promo Kereta Eksekutif Akhir Pekan Jadi Incaran

Kompas.com - 29/07/2017, 18:12 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Komersial PT KAI (Persero) Bambang Eko Martono menjelaskan tiket promo kereta api kelas eksekutif yang terjual baru sekitar 8 persen. Data tersebut dihitung per Sabtu (29/7/2017) pukul 15.00.

"Berdasar data yang kami catat sekarang ini dari 640.000  tiket yang kami jual, baru sekitar 24.000  transaksi dan 47.000 tiket yang terjual. Jadi belum ada 8 persen (tiket yang terjual)," kata Bambang, di Jakarta Convention Center, Sabtu (29/7/2017).

Hal itu disebabkan karena calon penumpang kebanyakan membeli tiket di hari favorit, seperti akhir pekan. Dengan demikian, masih banyak tiket promo untuk hari-hari biasa. 

Masyarakat bisa mendapat tiket promo kereta kelas eksekutif melalui online maupun dengan datang ke pameran KAI Travel Fair 2017. Bambang menyebut, destinasi yang paling diminati pengunjung KAI Travel Fair 2017 adalah ke Yogyakarta, Bandung, dan Surabaya.

"Antusiasme masyarakat masih cukup tinggi dan terus terang kami terima kasih sekali dengan antusiasme masyarakat yang boleh dikatakan benar-benar membeludak," kata Bambang.

Ia juga memohon maaf karena antrean pengunjung pameran yang sangat membeludak hingga ke jalan raya. Menurut dia, perlu ada perlakuan khusus kepada para pengunjung.

Pada hari pertama penyelenggaraan KAI Travel Fair 2017, sempat terjadi kericuhan karena hanya satu pintu yang terbuka. Kemudian hanya tujuh loket yang melayani penjualan tiket.

Akhirnya, panitia penyelenggara, dalam hal ini, PT KAI dan Dyandra Promosindo menggratiskan tiket masuk. Selain itu, panitia penyelenggara juga membuka semua pintu masuk.

"Kami sekaligus mohon maaf karena ada hal-hal yang tidak bisa kami penuhi, terutama untuk mendapatkan tiket-tiket di hari-hari yang masyarakat inginkan," kata Bambang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Cara Bayar Tagihan FIF di ATM BCA, BRI, BNI, Mandiri, dan BTN

Spend Smart
Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Bank Mandiri Tegaskan Tetap Jadi Pemegang Saham Terbesar BSI

Whats New
Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Cek Jadwal Pembagian Dividen Astra Otoparts

Whats New
Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Syarat Ganti Kartu ATM Mandiri di CS Machine dan Caranya

Whats New
Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi 'Feeder' bagi Malaysia dan Singapura

Status Internasional Bandara Supadio Dihapus, Pengamat: Hanya Jadi "Feeder" bagi Malaysia dan Singapura

Whats New
Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Naik 36 Persen, Laba Bersih Adaro Minerals Capai Rp 1,88 Triliun Sepanjang Kuartal I-2024

Whats New
Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Jokowi Tambah Alokasi Pupuk Subsidi Jadi 9,55 Juta Ton di 2024

Whats New
Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara Masih Ditutup Sementara

Whats New
Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Kadin Gandeng Inggris, Dukung Bisnis Hutan Regeneratif

Whats New
Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada  Kuartal I 2024

Harita Nickel Catat Kenaikan Pendapatan 26 Persen pada Kuartal I 2024

Whats New
Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Bappenas Buka Lowongan Kerja hingga 5 Mei 2024, Simak Persyaratannya

Work Smart
Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045, Kemenko Perekonomian Berupaya Percepat Keanggotaan RI dalam OECD

Whats New
Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Indonesia dan Arab Saudi Sepakat Menambah Rute Penerbangan Baru

Whats New
BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

BJBR Bukukan Laba Rp 453 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Microsoft Investasi Rp 27,6 Triliun di RI, Luhut: Tidak Akan Menyesal

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com