Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Anak SD Teriak Petugas Pajak Jahat di Depan Sri Mulyani...

Kompas.com - 09/11/2018, 16:00 WIB
Yoga Sukmana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Keriuhan Aula Cakti Buddhi Bhakti, Gedung Mar'ie Muhammad, Kantor Pusat Ditjen Pajak, mulai surut sebelum perempuan kelahiran Lampung, 26 Agustus 1962 itu dipanggil naik ke panggung.

Ia merupakan pembicara utama dan acara Pajak Bertutur yang digelar di Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak, Jakarta, Jumat (9/11/2018).

"Kita panggil, Menteri Keuangan Sri Mulyani," kata pembawa acara, melalui pengeras suara.

Perempuan yang kerap disapa Ani itu langsung beranjak dari tempat duduknya di barisan paling depan.

Saat kakinya melangkah, seisi ruangan, yang merupakan siswa sekolah hingga mahasiswa itu riuh. Di barisan belakang, bebarapa diantaranya berteriak menyambut Sri Mulyani.


Menyapa dan Bercerita


Meski diminta naik ke atas panggung, Sri Mulyani tak benar-benar melalukan itu. Ia justru menghampiri para peserta yang didominasi anak-anak sekolah itu.

Sejak Jumat pagi, ratusan anak-anak sekolah mulai SD, SMP, SMA hingga mahasiswa berbondong-bondong datang ke Kantor Pusat Ditjen Pajak.

Jakarta yang diselimuti awan hitam sejak Jumat pagi tak membuat semangat anak-anak itu surut.

Seakan ingin membalas semangat itu, Sri Mulyani menghampiridan menyapa langsung anak-anak tersebut. 

Beberapa anak sekolah ia tanya, "Kalian tahu tidak saat ini ada di mana?"  

Seorang anak SD menjawab "Gedung Mar'ie Muhammad, Bu,"

"Yehhh.... hebat sekali kamu," tutur Sri Mulyani kepada anak perempuan itu sambil tersenyum.

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu lantas bercerita siapa itu Mar'ie Muhammad. Mar'ie adalah Menteri Keuangan yang menjabat pada periode era Kabinet Pembangunan VI sejak 1993 hingga 1998.

Sebagai penghargaan, Kementerian Keuangan menetapkan nama Mar'ie Muhammad sebagai nama Gedung Utama Kantor Pusat Ditjen Pajak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com